URtrending

Rekor Lagi! Pasien Positif Corona di Indonesia Capai 2.657 Kasus

Kintan Lestari, Kamis, 9 Juli 2020 17.22 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Rekor Lagi! Pasien Positif Corona di Indonesia Capai 2.657 Kasus
Image: Peneliti berupaya menciptakan vaksin virus corona. (ANTARA)

Jakarta - Hari Kamis, 9 Juli 2020, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 kembali menyampaikan data terbaru mengenai perkembangan virus corona (COVID-19) di Indonesia.

Dari 23.832 spesimen yang diperiksa, rupanya ada penambahan jumlah kasus terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 2.657 orang.

Jumlah ini merupakan rekor baru kasus virus corona di Indonesia. Dengan penambahan tersebut, total keseluruhan kasus COVID-19 menjadi 70.736 kasus.

Data positif tersebut merupakan persebaran dari 457 Kabupaten/Kota di 34 Provinsi di Indonesia yang terdampak COVID-19.

Provinsi Jawa Barat menjadi penyumbang terbesar penambahan jumlah kasus. Dilaporkan di sana ada 962 kasus baru dengan 27 orang sembuh. 

Jumlah tersebut didapatkan dari klaster di pusat pendidikan sekolah calon perwira TNI Angkatan Darat yang sudah dilakukan epidemologi sejak tanggal 29 Juni. Di klaster itu sebanyak 1.262 orang positif. 

"Dari klaster tersebut didapatkan 1.262, yang berasal dari peserta didik dan beberapa pelatih yang ada di sana," ujar Achmad Yurianto  di Graha BNPB, Jakarta, Kamis (9/7/2020).

Meski yang dikonfirmasi positif sebanyak 1.262, tapi hanya 17 orang yang dirawat dan di isolasi di Rumah Sakit Dustira, Cimahi, karena ada keluhan ringan seperti demam dan sesak napas. 

Sementara sisanya yang berjumlah 1.245 tanpa keluhan dan tengah di karantina di wilayah pendidikan Sekolah Calon Perwira Angkatan Darat (Secapa AD) di Bandung.

Selain Jawa Barat, beberapa povinsi lain juga meningkat kasus positif COVID-19 nya.

1. Jawa Timur: 517 kasus baru, 263 sembuh
2. DKI Jakarta: 284 kasus baru, 221 sembuh
3. Sulawesi Selatan: 130 kasus baru, 189 sembuh

4. Sulawesi Utara: 126 kasus baru, 27 sembuh
5. Jawa Tengah: 120 kasus baru, 30 sembuh
6. Kalimantan Selatan: 108 kasus baru, 23 sembuh
7. Sumatera Utara: 108 kasus baru, 11 sembuh

Meski kasus corona meningkat, di beberapa provinsi dilaporkan tidak ada peningkatan kasus yang besar.

Achmad Yurianto mengatakan sebanyak 19 provinsi melaporkan kasus positif kurang dari 10, sementara 4 provinsi melaporkan nol kasus. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait