URedu

Wah, Tahun Depan SPP untuk SMA dan SMK di Jabar Bakal Gratis!

Citra Resmi , Kamis, 28 November 2019 14.20 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Wah, Tahun Depan SPP untuk SMA dan SMK di Jabar Bakal Gratis!
Image: Istimewa

Bandung - Ada kabar baik nih buat para pelajar SMA dan SMK di Jawa Barat. Proses pembuatan kebijakan SPP gratis untuk SMA dan SMK Jabar sedang dalam persetujuan DPRD Provinsi Jawa Barat.

Hal ini pun akan jadi poin pembenahan bidang pendidikan di Jabar. Ridwan Kamil pun mengatakan bahwa kebijakan baru ini hanya tinggal menunggu ketok palu.

Selain itu, pembenahan lain di bidang pendidikan yang tengah digarap adalah pengadaan ruang kelas dan sekolah baru, serta penyelesaian masalah kesejahteraan guru honorer.

Kang Emil mengatakan untuk bisa menggratiskan Sumbangan Pembinaan dan Pendidikan (SPP) SMA dan SMK negeri mulai 2020, dibutuhkan anggaran sangat besar, sampai Rp 2 triliun per tahun.

Baca Juga: Wih! Kemendikbud Bagi-bagi Jutaan Gadget untuk Sekolah, Buat Apa Ya?

Wacana penggratiaam SPP ini harus mendapatkan persetujuam DPRD Jabar karena kebutuhan anggaran yang besar. Pertimbangan selanjutnya adalah efisiensi di bidang lainnya untuk menutupi anggaran tersebut.

Jika disetujui dewan, pihak pemprov pun akan melakukan penghematan. Sehingga penghematan ini bisa langsung dialokasikan untuk SPP.

Menurut Emil, SPP gratis akan diberikan juga pada siswa SMA dan SMK swasta yang berkategori miskin. Ia sudah menghitung kebutuhan anggaran untuk membiayai kebijakan ini mencapai hampir Rp 2 triliun.

Namun, meski cukup besar, ia menjamin upaya penghematan ini nggak akan mengganggu anggaran pembangunan lain.(*)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait