URguide

4 Cara Elegan Balas Dendam pada Mantan

Itha Prabandhani, Jumat, 3 Juli 2020 10.09 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
4 Cara Elegan Balas Dendam pada Mantan
Image: Ilustrasi balas dendam. (Freepik)

Jakarta - Hayo ngaku siapa yang belum bisa move on dari sakit hati sama sang mantan pacar? Apalagi kalau kamu ditinggalin pas lagi sayang-sayangnya atau putus karena diselingkuhin.

Duh! Alasan-alasan semacam ini pasti susah banget buat dilupakan, hingga wajar saja kalau kamu masih menyimpan kemarahan dan kekecewaan hingga waktu yang cukup lama.

Tapi, menyimpan dendam sama artinya dengan memelihara penyakit hati loh, guys. Makin besar rasa dendammu, makin buruk pula energi negatif yang kamu simpan dalam hatimu.

Nah, ketimbang meracuni diri sendiri, mending kamu merancang cara balas dendam yang elegan, yang bakal bikin si dia nyesel banget udah menyakiti kamu. Gimana caranya? Yuk, coba cara-cara berikut ini, guys!

1. Lebih Menarik dan Percaya Diri

1593745211-menarik-dan-pede.jpgSumber: Freepik

Habis diputusin atau ditinggalin, pasti bikin kamu down banget dan jadi nggak peduli dengan diri sendiri. Boleh aja sih bersedih dan meratapi nasib. Tapi, jangan lama-lama, ya? Segera bangkit dan bikin diri kamu jadi orang yang jauh lebih baik dari sebelumnya. Caranya?

Upgrade penampilan, kemampuan, dan kualitas diri kamu, guys. Kamu bisa mengubah gaya rambut atau berpakaian, mengikuti kursus atau kelas hobi, atau bergabung dengan komunitas sosial yang berbeda.

Dijamin kamu bakalan merasa lebih menarik dan percaya diri dengan semua perubahan positif yang kamu lakukan.

2. Benar-benar Berhenti Peduli

1593745216-berhenti-peduli.jpgSumber: Freepik

Salah satu cara untuk menunjukkan bahwa kamu tidak lagi peduli adalah dengan tidak menghubungi dia sama sekali sesudah putus. Ini mungkin akan sulit sekali di awal-awal masa putus karena kamu akan terdorong untuk menghubungi dia meski hanya untuk meluapkan kemarahan.

Namun, apapun bentuk interaksimu dengan dia, hanya akan menunjukkan bahwa kamu masih peduli dengan dia. Karena itu, cobalah untuk melupakan apapun yang bikin kamu kesal dan fokuslah ke kehidupan kamu aja.

Selain itu, cara seperti ini juga bisa jadi pukulan buat mantan bahwa ternyata kamu bisa hidup tanpa dia.

3. Manfaatkan Media Sosial

1593745221-manfaatkan-sosmed.jpgSumber: Freepik

Media sosial juga bisa membantu kamu buat balas dendam ini, guys. Tapi, bukan buat stalking kehidupan dia sekarang maupun buat kasih hate speech loh, ya?

Manfaatkan sosial media buat menunjukkan bahwa kamu baik-baik saja dan better off without him/her. Unggah foto-foto terbaik kamu yang menunjukkan perubahan positif dalam dirimu, bersenang-senang dengan teman, dan sibuk melakukan aktivitas yang bermanfaat.

4. Menyibukkan Diri

1593745230-menyibukkan-diri.jpgSumber: Freepik

Ketimbang kepikiran terus sama mantan, kamu perlu menyibukkan diri dengan pekerjaan, hobi, dan sahabat-sahabat kamu. Buatlah dirimu tetap produktif meskipun sakit hati masih kadang terasa nyeri.

Jika perlu, tentukan target dan to-do list harian kamu. Menyelesaikan tugas dan tanggung jawab dengan baik, bakal membuatmu merasa mencapai sesuatu. Sense of accomplishment inilah yang bisa membantu kamu merasa positif pada dirimu sendiri.
 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait