URtainment

5 Alasan Wajib Kamu Harus Nonton Film Kartun Karya Studio Ghibli

Urbanasia, Sabtu, 16 Maret 2019 14.55 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Alasan Wajib Kamu Harus Nonton Film Kartun Karya Studio Ghibli
Image: Karakter-karakter dari film-film Studio Ghibli. (image: TokyoTreat)

Urban Asia - Mungkin ketika kamu masih kecil, film anak-anak seperti Doraemon, Spongebob, dan juga The Powerpuff Girls menjadi film-film yang menemani hari-harimu.Akan tetapi, bagaimana dengan film-film seperti Spirited Away, My Neighbor Totoro, dan juga Princess Mononoke? Eits, tentunya kamu pernah mendengar nama-nama film tersebut, bukan? Yap, film tersebut merupakan film-film yang dikeluarkan oleh Studio Ghibli, sebuah studio asal Jepang populer yang menghasilkan film-film animasi terbaik. Baca Juga: Danilla: Semua Elemen di Dunia Ini Berhubungan dengan CintaNah, berikut alasan mengapa kamu harus menonton film-film buatan Studio Ghibli.1. Mengajarkan banyak sekali pelajaran hidup Well, pada dasarnya tidak dapat dipungkiri bahwa film-film buatan Studio Ghibli mengajarkan banyak sekali pelajaran hidup. Sebagai contoh, dalam film Spirited Away, ketika orang tua dari Chihiro berubah menjadi babi karena terlalu banyak makan, itu pada dasarnya merupakan bentuk representasi sureal dari kerakusan manusia. Contoh lainnya, dalam film Princess Mononoke, yang menggambarkan premis utama bahwa manusia telah menyakiti lingkungan dengan polusi yang mereka hasilkan. Dengan demikian, tidak mengherankan apabila Studio Ghibli mencoba untuk menyampaikan pesan melalui kisah-kisah tersebut dan tentunya menjadikan film-film tersebut layak untuk ditonton. Baca Juga: Saudara Perempuan Louis Tomlinson Diduga Meninggal Dunia karena Serangan Jantung2. Tokohnya sangat menggemaskanSo, akui saja, guys, kalau kebanyakan film yang dibuat oleh Studio Ghibli memiliki karakter yang menggemaskan. Film-film tersebut memiliki alur yang menarik dan tentunya meninggalkan karakter yang mengesankan untuk selalu diingat oleh para penonton. Baca Juga: SM Entertainment Sangkal Rumor D.O, Ini Kejelasan Status D.O EXO3. Pemandangan dalam film sangatlah bagusKetika banyak sekali adegan yang menggambarkan pemandangan luar dalam film tersebut, akan selalu ada pemandangan yang bagus untuk disajikan. Film-film dari Studio Ghibli selalu menggambarkan detail dari latar yang mereka buat. Sehingga, penonton pun dimanjakan oleh pemandangan tersebut. Baca Juga: Bukti Kim Kardashian Menaruh Perhatian pada Reformasi Keadilan Sosial4. Sebagian besar karakter utamanya adalah perempuanKebanyakan film selalu menggambarkan tokoh laki-laki selalu menjadi pihak yang terkuat dan tokoh perempuan terlihat lemah dan selalu bergantung satu sama lain--meskipun tidak semua film memiliki kesan demikian. Akan tetapi, kebanyakan dalam film-film yang dibuat oleh Studio Ghibli menampilkan tokoh perempuan yang kuat dan mandiri.

So, lets say that this movies is an effort to woman empowerment. Baca Juga: Daniel Radcliffe Berubah Jadi Aktivis Anti Apartheid untuk Film Terbarunya5. Alurnya tidak terdugaPada dasarnya, semua film-film yang dibuat oleh Studio Ghibli memiliki alur yang tidak terduga. Tentunya, hal ini menjadi satu nilai tambah dari film-film ini karena kamu bisa mendapatkan pengalaman yang enggak biasa ketika menontonnya. So, bagaimana, guys?

Enggak ada salahnya kalau kamu menonton kembali film-film yang dibuat oleh Studio Ghibli? (*)

Penulis: Puji P. Rahayu

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait