URtainment

5 Jembatan Paling Terkenal Angker di Indonesia

Anisa Kurniasih, Kamis, 5 Desember 2019 19.30 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Jembatan Paling Terkenal Angker di Indonesia
Image: Jembatan Suramadu. (Pixabay)

Jakarta - Hal mistis menjadi pembahasan yang tiada habisnya bagi orang Indonesia. Sosok-sosok makhluk astral di sebuah tempat angker dianggap sebagai hal menakutkan yang masih dipercaya hingga kini.

Ada beberapa lokasi yang seringkali dianggap seram karena dihuni oleh sosok makhluk halus seperti di rumah tua, gedung hingga jembatan.

Nah, kali ini Urbanasia akan membahas sejumlah jembatan yang memiliki kisah horor dan dianggap angker oleh masyarakat Indonesia, diantaranya:

1. Jembatan Comal

Jembatan Comal menjadi penghubung jalur pantura Pemalang menuju Pekalongan. Berlokasi di Pemalang Jawa Tengah, jembatan ini dianggap menyimpan sejuta cerita mistis di dalamnya.

Baca juga: Berani Uji Nyali di 5 Sekolah Paling Angker di Indonesia Ini, Guys?

Menurut cerita, di tempat ini sering muncul penampakan siluman ular putih berkepala manusia yang panjangnya melebihi lebar sungai lho, guys. Kabarnya, di lokasi ini juga ada istana kerajaan gaib.

Nah, kamu yang melintasi jembatan ini harap hati-hati saat terdengar suara tangisan anak kecil. Konon, penduduk sekitar percaya bahwa nggak lama setelah terdengar tangisan tersebut, pasti akan ada kecelakaan beruntun yang bakal menelan korban jiwa.

2. Jembatan Ancol

Kalau kisah mistis yang satu ini sih sudah sangat terkenal dengan legenda “Si Manis Jembatan Ancol”. Jembatan Ancol dahulu adalah jembatan goyang yang letaknya di Jakarta Utara. Konon, ada seorang perempuan cantik yang kerap kali mengganggu lelaki hidung belang yang “nakal”.

Rupanya ada cerita dibalik kemunculan Si Manis bernama Mariam ini. Dahulu, Mariam meninggal secara mengenaskan di sekitaran Jembatan Ancol akibat diperkosa oleh sekelompok pemuda. Karenanya, ruh Mariam kini masih bergentayangan menuntut untuk membalas dendam.

Baca juga: Terkenal Paling Angker, Mau Uji Nyali di 5 Hutan di Indonesia Ini?

3. Jembatan Merah, Surabaya

Jembatan angker ini menjadi salah satu lokasi berhantu yang ada di Surabaya. Ketika kamu melintas di jembatan ini, konon entah dari mana ada bau anyir yang selalu tercium.

Banyak dari para pengendara yang melintasi jembatan tersebut mendengar suara minta tolong dan penampakan sosok gaib dengan sebagian tubuhnya yang hilang. Hiii serem!

4. Jembatan Suramadu

Jembatan populer ini adalah penghubung Surabaya dengan Madura yang diresmikan pada tahun 2009 lalu. Meski tergolong baru, jembatan ini sudah sangat terkenal dengan cerita mistisnya, lho.

Kisahnya, dibalik pembangunan jembatan ini ada permintaan tumbal nyawa manusia, karenanya nggak sedikit para pekerja yang meninggal secara misterius, guys. Bahkan, ada yang percaya kehadiran Sundal Bolong yang seringkali menampakkan wajahnya di jembatan ini.

Baca juga: Merinding! Ini 3 Kisah Mistis di Bioskop Atoom Citereup

5. Jembatan Musi

Jembatan yang membelah Sungai Musi ini terletak di wilayah Tanggobuntung, Palembang. Konon guys, ada sosok wanita cantik yang dipercaya sebagai penunggu jembatan ini.

Sosok hantu tersebut disebut “Noni” oleh warga sekitar. Ya, karena ia adalah sesosok gadis Belanda bernama Elisse Edwind Rikkar van Eindhoven yang meninggal karena diperkosa dan dibunuh di sana.

Karena itu ia ingin menuntut balas pada setiap lelaki hidung belang yang lewat. Rambutnya pirang, berperawakan menggoda dan memiliki paras manis.

Saat kamu melewati jembatan ini, jangan sampai tergoda ketika kamu melihat sosok gadis cantik berbaju merah sendirian di sana. Utamanya pada malam Jum’at Kliwon dan malam Selasa Pon. Jika sampai tergoda, bisa-bisa kamu diseret dan ditenggelamkan di sungai!

Baca juga: Terkenal Paling Angker, Mau Uji Nyali di 5 Hutan di Indonesia Ini?

Cukup seram ya kisah yang ada di sejumlah jembatan di Indonesia. Percaya atau tidak, semua tergantung dengan keyakinan masing-masing.

Yang jelas, saat dimanapun usahakan selalu bersikap sopan dan tidak berulah. Jangan sampai kita memancing amarah makhluk tak kasat mata karena sikap buruk kita, urbanreaders!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait