URtainment

5 Produk DIY Skincare yang Nggak Bagus buat Wajahmu

Itha Prabandhani, Selasa, 28 April 2020 09.20 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Produk DIY Skincare yang Nggak Bagus buat Wajahmu
Image: istimewa

Jakarta - Merawat kecantikan kulit wajah secara alami memang lebih disarankan ketimbang penggunaan bahan-bahan kimia dalam produk-produk komersial. Namun, tidak semua produk skincare atau perawatan kulit yang alami, akan berefek baik untuk kulit wajahmu, guys.

Jadi, sebelum kamu mencoba perawatan kulit sendiri di rumah, coba perhatikan beberapa bahan berikut. Pastikan bahwa kamu tidak mengaplikasikannya di wajah, ya!

1. Jeruk Peras

1588037262-jeruk-peras.jpg


Jeruk ini biasa digunakan sebagai bahan membuat minuman. Kandungan asam sitrat dalam jeruk peras ini terlalu tinggi, guys. Meskipun asam sitrat dapat digunakan untuk menetralisir dark spots di wajah kamu, bahan ini juga punya efek samping yang berbahaya. Asam sitrat yang terlalu tinggi dapat mengakibatkan kulit wajahmu menjadi sangat sensitif terhadap sinar matahari. Sehingga, kamu malah berisiko mengalami kulit kemerahan atau terbakar.

2. Cuka Apel

1588037285-cuka-apel.jpg


Beberapa orang mencoba menggunakan cuka apel untuk mengatasi jerawat. Namun, pada kulit yang sensitif, tingkat keasaman cuka apel bisa membuat wajahmu iritasi dan mengalami alergi.

3. Soda Kue

1588037274-baking-soda.jpg


Tekstur soda kue yang berbutiran lembut kadang dimanfaatkan untuk proses pengelupasan kulit mati. Namun, menggunakannya di wajah akan merusak PH alami kulit dan memengaruhi kelembapannya. Akibatnya, kulitmu akan menjadi kering dan kusam.

4. Pasta Gigi

1588037294-pasta-gigi.jpg


Pasta gigi sering digunakan untuk membantu mengatasi jerawat yang meradang. Namun, kandungan mint dan soda kue di dalamnya dapat mengakibatkan kulitmu mengalami iritasi, guys.

5. Minyak Kelapa Murni

1588037304-minyak-kelapa.jpg


Minyak kelapa murni memiliki banyak manfaat, seperti suplemen kesehatan, pelembap, dan sebagai make up remover darurat. Namun, kamu juga perlu perhatikan bahwa penggunaan minyak kelapa murni di wajah dapat menutup pori-pori kulit yang akan memicu timbulnya jerawat, guys.

Jadi, nggak semua yang alami selalu bagus buat kamu ya, guys.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait