URguide

5 Tips Atasi Noda pada Gigi Akibat Hobi Ngopi

Nivita Saldyni, Rabu, 24 Maret 2021 16.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Tips Atasi Noda pada Gigi Akibat Hobi Ngopi
Image: Ilustrasi minum kopi. (Freepik/cookie_studio)

Jakarta - Kopi memang jadi salah satu minuman favorit dari berbagai kalangan. Namun seperti yang kita ketahui, kebiasaan ngopi bisa membuat tampilan kita kurang sempurna karena bisa meningalkan noda di gigi.

Namun untuk kamu yang hobi ngopi nggak perlu khawatir. Sebab ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk tetap bisa menikmati hobi minum kopi dan menjaga tampilan gigi. Berikut Urbanasia rangkum dari berbagai sumber, lima tips atasi noda pada gini untuk kamu yang hobi ngopi.

Baca Juga: Survei Pepsodent: Orang Indonesia Jarang Sikat Gigi Selama Pandemi

1616575496-menyikat-gigi-Pixabay-slavoljubovski.jpgIlustrasi membersihkan atau menyikat gigi. (Pixabay/slavoljubovski)

1. Jaga kebersihan gigi

Menjaga kebersihan gigi adalah kunci penting untuk mendapatkan tampilan gigi yang cemerlang. Bagi pecinta kopi, hal ini juga gak kalah penting. Dengan menyikat gigi minimal dua kali sehari secara rutin kamu bisa mengurangi plak. Untuk menghindari noda yang membekas, kamu bisa gunakan pasta gigi yang mengandung pemutih setidaknya dua kali seminggu.

2. Kunyah permen karet bebas gula

1616575707-Mengunyah-permen-karet-Pixabay-RobinHiggins.jpgIlustrasi mengunyah permen karet. (Pixabay/RobinHiggins)

Cara lain yang bisa kamu coba adalah dengan mengunyah permen karet bebas gula. Mengunyah permen karet bisa meningkatkan jumlah air liur di mulut yang akan membantu kamu melawan bakteri penyebab plak gigi. Dilansir dari KlikDokter, American Dental Association menyarankan kita untuk mengunyah permen karet bebas gula selama 20 menit setelah makan. Hal ini bisa membantu kita mencegah kerusakan gigi.

3. Lakukan perawatan gigi secara alami

Urbanreaders juga bisa loh mencoba untuk melakukan perawatan alami untuk memutihkan gigi di rumah. Seperti menggunakan stroberi, daun salam, campuran garam dan air lemon, atau cuka apel. Bagaimana caranya? Sudah sempat Urbanasia bahas nih lewat artikel berjudul '5 Cara Memutihkan Gigi Secara Alami'. Kamu bisa membaca secara lengkap di sini.

4. Kurangi Konsumsi Kopi Berlebih

Urbanreaders pernah hitung berapa kali minum kopi dalam sehari? Kalau kamu merasa konsumsi kopi harianmu berlebih, coba deh kurangi dari sekarang. Misalnya hanya meminumnya saat pagi hari sebelum beraktivitas dan sore atau malam saat bersantai. Cara ini bisa bantu kamu meminimalisir terbentuknya plak di gigi akibat minum kopi.

5. Gunakan sedotan saat minum kopi

Nah kalau, Urbanreaders, masih suka menyeruput kopi langsung dari gelasnya, coba deh cara baru minum kopi dengan sedotan. Cara ini bisa mengurani cairan kopi yang menyentuh gigi secara langsung. Sehingga kesempatan kopi meninggalkan noda dan membekas di gigi juga berkurang.

Nah itu dia guys lima tips sederhana yang bisa kamu coba agar bisa tetap menikmati kopi dan menjaga penampilan gigi. Semoga bermanfaat! 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait