URguide

5 Trik Mencuci Handuk agar Bersih dan Lembut

Indi Lusiani, Kamis, 3 Februari 2022 14.56 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
5 Trik Mencuci Handuk agar Bersih dan Lembut
Image: Ilustrasi Handuk. (Freepik/Freepik)

Jakarta - Handuk yang sering kita gunakan ternyata bisa menjadi sumber bakteri, loh. Kenapa? Memakai berkali-kali handuk untuk mengeringkan bagian tubuh yang basah itu dapat membuatnya menjadi lembap.

Area lembap dan basah ini jadi tempat favorit dari kuman dan bakteri, Urbanreaders. Selain itu, handuk yang bau dan kasar di kulit tentu tidak nyaman dipakai untuk mengeringkan diri usai mandi.

Oleh karena itu, kamu harus mengetahui trik atau cara mudah mencuci handuk agar bersih dan tetap lembut. Yuk, simak.

1. Jangan Terlalu Banyak Menggunakan Detergen

1643874592-foto-1-(5).jpegSumber: Ilustrasi Detergen. (Freepik/Freepik)

Ternyata pemakaian detergen yang terlalu banyak bisa membuat handuk menjadi kaku dan kasar. Sebab, kandungan bahan kimia pada deterjen bisa bersifat sangat keras untuk serat kain

Selain itu, semakin banyak kamu menggunakan detergen maka waktu yang kamu perlukan untuk membilasnya agar tidak berbusa juga semakin lama.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait