URstyle

7 Rekomendasi Wisata di Nusa Penida Bali

Shelly Lisdya, Jumat, 8 Januari 2021 15.34 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
7 Rekomendasi Wisata di Nusa Penida Bali
Image: Nusa Penida. (Asian Wonderlust)

Bali - Provinsi Bali menyuguhkan sejuta eksotisme, baik budaya maupun pariwisatanya. Tak heran, banyak wisatawan dari mancanegara pun melirik Bali sebagai tujuan menghilangkan penat setelah lelahnya bekerja.

Nah, jika Urbanreaders tengah berada di Bali, tak ada salahnya kan jika mengunjungi Nusa Penida. Salah satu pulau terbesar dari tiga Pulau Nusa. Ada banyak hal menarik yang bisa dilakukan di Pulau Nusa Penida loh guys.

Sekarang kamu sudah ada di Nusa Penida, namun bingung mau kemana dulu untuk menghabiskan liburan? Tenang, karena Urbanasia telah menyiapkan beberapa wisata yang memanjakan mata, apa aja sih?

1. Raja Lima Bukit Atuh

Raja Lima Bukit AtuhSumber: Raja Lima Bukit Atuh. (Wisatabalipenida)

Jika di Papua memiliki Raja Ampat, nah di Bali juga ada loh, namanya Raja Lima Bukit Atuh. Di sini, kamu bisa melihat mata air di pinggir laut yang tidak terasa asin dan tak pernah kering.

Raja Lima Bukit Atuh terletak di Penida, Nusa, Pejukutan, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.

2. Pasih Uug (Broken Beach)

1610094532-Pasih-uug-(bali-cheapest-tour).jpegSumber: Pasih Uug (bali cheapest tour)

Nah, jika kamu hobi berswafoto, lokasi ini bisa jadi rekomendasi loh. Karena pemandangannya yang apik dan juga terdapat spot-spot foto keren. 

Sayangnya, di lokasi ini tidak diperbolehkan berenang ya guys. Pasih Uug terletak di Bunga Mekar, Sakti, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.

3. Crystal Bay

1610094580-Snorkling-di-Crystal-Bay-(lonely-planet).jpegSumber: Snorkling di Crystal Bay (lonely planet)

Jika kalian suka diving, Crystal Bay sangat direkomensikan, hal ini karena di pantai ini ombaknya cukup tenang dan terumbu karang yang indah.

Crystal Bay terletak di Sakti, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.

4. Pantai Kelingking

1610094643-Pantai-kelingking.-(Bali-cheapest-tours).jpegSumber: Pantai kelingking. (Bali cheapest tours)

Nah, di Pantai Kelingking, kamu bisa naik ke atas tebing untuk melihat indahnya pemandangan pantai pasir putih ini loh. Namun, kalian perlu waspada dan hati-hati ya.

Pantai Kelingking terletak di Bunga Mekar, Nusa Penida, Klungkung, Bali.

5. Angel's Billabong

1610094687-Angel-billabong-(bali-cheapest-tours).jpegSumber: Angel billabong (bali cheapest tours)

Sudah nggak asing lagi kan dengan nama wisata ini? Ya, Angel's Billabong menyuguhkan pantai dengan air yang sangat jernih. Wisata ini banyak diburu milenial karena lokasinya yang Instagramable loh guys!

Angel's Billabong terletak di Sakti, Nusa Penida, Kabupaten Klungkung, Bali.

6. Manta Bay

Lokasi yang tak jauh dari Pantai Kelingking, di Manta Bay kamu bisa diving ditemani dengan ikan pari Manta, yang dikenal sangat ramah dan suka bermain di antara para diver.

7. Pasih Andus (Smokey Beach)

Smoky Beach memiliki ombak yang sangat kencang yang menghantam bebatuan karang dan memunculkan waterblow. Ini bisa menjadi salah satu spot foto terkeren, namun kamu harus tetap berhati-hati ya guys!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait