Beautydoozy

Alasan Jessica Mila Pilih Bisnis Parfum dan Catokan

Kintan Lestari, Jumat, 15 April 2022 15.09 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
 Alasan Jessica Mila Pilih Bisnis Parfum dan Catokan
Image: Jessica Mila. (Instagram @jscmila)

Jakarta - Banyak selebriti yang mulai merambah ke dunia bisnis, salah satunya bisnis kecantikan. Salah satu artis yang terjun ke dunia bisnis salah satunya adalah Jessica Mila.

Namun berbeda dengan sejumlah selebriti yang memilih bisnis di skincare atau makeup, perempuan yang akrab disapa Mila ini justru memilih bisnis parfum dan catokan. Kira-kira apa ya alasannya?

Rupanya bintang 'The Doll 3' itu memilih bisnis parfum, yang ia beri nama One by Jessica Mila, karena sejak dulu dirinya memang menyukai wewangian.

"Karena aku suka bangetnya sama parfum. Jadi dari dulu udah suka banget sama wangi-wangian, terus aku tuh biasanya kalau pakai parfum suka layer-in. Jadi parfum ini aku mix sama parfum ini. Jadi emang suka create wangi aku sendiri," ujar Jessica Mila saat berkunjung ke kantor Urbanasia, Kamis (14/4/2022).

Aktris kelahiran 1992 ini bercerita soal awal bisnis parfumnya. Rupanya ada orang asing yang mengajaknya bekerjasama, dan karena ia sangat menyukai parfum, akhirnya tertariklah dengan kerjasama ini. 

"Awalnya nggak tahu sih. Aku nggak tahu apakah ada orang di luar sana yang notice atau nggak, tapi pokoknya tiba-tiba ada orang yang nawarin aku kerjasama. Kayaknya dia suka sama profile aku. Aku lumayan sering sih share sesuatu yang tentang scents, nggak cuma parfum tapi kayak reed diffuser, terus kayak wewangian-wewangian yang lain. Jadi kayaknya mungkin oh cocok nih buat diajak kerjasama buat bisnis parfum. Akhirnya kita meeting, kebetulan orangnya dari Jerman jadi seru banget karena aku tahu ini akan benar-benar diproduksi dengan matang, diproduksinya di luar. Walaupun bahan-bahannya banyak banget ngambil dari Indonesia juga," jelasnya lagi.

Diungkapkan Mila kalau parfum One by Jessica Mila ini cocok untuk hampir semua usia, baik itu usia remaja maupun usia dewasa seperti orang tuanya. 

"Parfum One targetnya ke remaja dan dewasa juga. Karena sebenarnya wanginya tuh disukai yang lebih tua, kayak mamaku dan temen-temennya, mereka juga banyak banget yang suka. Jadi parfum aku nggak mandang umur," lanjutnya lagi.

Sementara untuk bisnis catokannya yang bernama MiLittle Things, bintang 29 tahun itu mengaku memilih terjun ke bisnis itu karena pengalamannya saat ke salon. 

Ia menyebut kalau hasil salon kurang bertahan lama dibanding saat ia merawat rambutnya sendiri. Dari situlah tercetus ide untuk terjun ke bisnis perawatan rambut, seperti catokan dan hair color.

"Kalau MiLittle Things yang produk rambut itu karena aku tuh lebih suka styling rambut sendiri dibandingkan ke salon. Sering banget aku ke salon terus ngerasa abis di blow sebentar kayak satu jam kemudian rambutnya sudah loss. Sedangkan kalau aku catok sendiri kok lebih awet ya. Lama-lama aku jadi yaudah deh aku bisnis catokan aja," jelasnya.

Itu dia Urbanreaders alasan Jessica Mila memilih berbisnis parfum dan catokan dibanding makeup dan skincare seperti kebanyakan artis lainnya. Bisa dicontoh nih ide bisnisnya yang berawal dari kesukaan dan pengalaman pribadinya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait