URtainment

Anya Geraldine Ogah Pacari Cowok Pansos dan 'GTGG'

Eronika Dwi, Rabu, 2 Juni 2021 16.11 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Anya Geraldine Ogah Pacari Cowok Pansos dan 'GTGG'
Image: Anya Geraldine. (Instagram @anyageraldine)

Jakarta - Anya Geraldine akui memiliki beberapa kriteria cowok idaman. Ia mengaku menginginkan cowok yang baik-baik, tidak macam-macam, dan bisa membuatnya menjadi pribadi yang lebih baik.

Tak hanya itu, Anya juga menginginkan pria yang putih, tinggi brewokan, dan memiliki badan atletis. Namun, untuk yang ini, ia tak berharap bisa benar-benar menemukan yang sesuai.

"Ya, kalau bisa fisiknya ada yang kaya gitu boleh, tapi jangan yang jahat-jahat, yang baik-baik saja," aku Anya saat ditemui di launching A Girl Lipsauce di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Senin (31/5/2021).

Sementara kriteria yang anti dipacari Anya adalah cowok yang terlalu pede atau menganggap dirinya sangat tampan.

Hal itu, Anya mengatakan, karena ia tak ingin berpacaran dengan cowok yang hanya memanfaatkan ketenarannya atau panjat sosial (pansos) terhadap dirinya.

"Aku paling nggak suka sama cowok yang GTGG (Gue Tau Gue Ganteng), kalau orang yang kaya gitu kan pasti pansos, jadi aku tidak akan suka dengan cowok yang seperti itu, aku nggak pernah sama cowok pansos," kata influencer 25 tahun itu.

Sementara soal menikah, Anya mengaku bahwa untuk saat ini tidak memiliki target kapan akan memulai hubungan ke jenjang yang lebih serius.

Anya menyebut, fokusnya saat ini adalah melakukan sesuatu yang terbaik untuk dirinya, baik soal karier maupun hubungan asmara. Ia juga menyebut bahwa keluarganya pun tak pernah memaksanya untuk buru-buru menikah.

"Pokoknya yang terbaik aja untuk diri aku. Mamaku sih santai-santai aja yak, nggak maksain (menikah) segala macem," ujar Anya.

Lebih lanjut, Anya mengatakan bahwa saat ini ia ingin menjalin hubungan secara santai. Tak menargetkan kapan harus menjalin hubungan.

"Soalnya yang awet itu justru yang nggak direncanakan," pungkas Anya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait