URnews

Atasi Banjir Musim Hujan, Pemprov Jabar Garap Proyek Terowongan Curug Jompong

Citra Resmi , Sabtu, 23 November 2019 15.20 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Atasi Banjir Musim Hujan, Pemprov Jabar Garap Proyek Terowongan Curug Jompong
Image: Citra Resmi/Urbanasia

Bandung - Menyambut musim hujan, kita juga harus mempersiapkan diri untuk menyambut banjir jika sampai terjadi, guys.

Nah, tapi kalian yang tinggal di Jawa Barat nggak perlu khawatir karena Pemerintah Jawa Barat sudah mengantisipasinya dengan membangun Terowongan Curug Jompong di Desa Lagadar, Kabupaten Bandung.

Terowongan ini sudah dipastikan bisa digunakan pada awal tahun 2020 mendatang. Terowongan ini merupakan proyek penanganan banjir di DAS Citarum.

Kini, pembangunannya sudah mencapai 95,22%. Digarap oleh BBWS Citarum PUPR, Pemkab Bandung, dan Pemprov Jabar terowongan ini akan rampung di akhir tahun 2019.

Progres pembangunan sendiri disampaikan oleh Ridwan Kamil dalam unggahan di Instagramnya.

"Terowongan Sungai Citarum di Curug Jompong sudah rampung dikerjakan. Insyaallah bulan depan bisa dioperasikan untuk mengantisipasi musim hujan dan banjir di Citarum," tulis Ridwan Kamil.

Baca Juga: Breaking News: Ahok Fix Jadi Komisaris Utama PT Pertamina, Guys!

Diketahui terowongan Nanjung merupakan titik terakhir aliran air dari Hulu Citarum menuju Saguling. Terowongan ini pun masuk dalam satu penanganan banjir di DAS Citarum.

Jika ke 16 proyek penanganan banjir DAS Citarum tersebut rampung setidaknya dapat mengurangi areal atau sampai genangan yang semula mencapai 3.500 hektare dikurangi 700 hektare menjadi 2.800 hektare.

Menurut keterangan Kang Emil, proyek senilai 310 milyar ini akan berfungsi mengalirkan air sungai dengan cepat ke arah Saguling jika banjir dari Citarum meluap.

Semoga dengan adanya pembangunan ini bisa jadi solusi baik mengurangi banjir di Kabupaten Bandung, ya!(*)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait