URnews

Bagikan 77 Ribu Bendera Merah Putih Gratis, Khofifah: Ayo Kibarkan!

Nivita Saldyni, Selasa, 2 Agustus 2022 11.08 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bagikan 77 Ribu Bendera Merah Putih Gratis, Khofifah: Ayo Kibarkan!
Image: Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa (Dok. Humas Pemprov Jatim)

Surabaya - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa mengajak seluruh warganya mengibarkan bendera Merah-Putih satu tiang penuh secara serentak selama bulan Agustus untuk menyemarakkan peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI. Untuk mendukung hal itu, Khofifah mengatakan Pemprov Jatim bakal bagi-bagi 77 ribu bendera Merah-Putih secara gratis mulai hari ini, Selasa (2/8/2022).

“Kepada seluruh masyarakat Jatim, ayo kibarkan bendera merah putih satu tiang penuh mulai hari ini hingga 31 Agustus 2022 mendatang dengan benar, yaitu pada waktu antara matahari terbit hingga matahari terbenam,” kata Gubernur Khofifah dikutip dari keterangannya, Selasa (2/8/2022).

“Kami juga akan membagikan 77 ribu Bendera Merah Putih secara gratis kepada masyarakat mulai 2 - 16 Agustus di Ruang Rapat Binaloka Kantor Gubernur Jatim, Jalan Pahlawan No. 110 Surabaya,” sambungnya.

Nah bagi Urbanreaders yang berminat mendapatkan bendera secara gratis, kamu bisa loh mendaftarkan diri lebih dulu secara online lewat link di sini.

Syaratnya cukup mudah, hanya perlu membawa Kartu Kepala Keluarga (KK) atau foto copy KK Jawa Timur. Nantinya satu KK akan mendapatkan 1 bendera.

“Bagi masyarakat Jatim yang ingin mendapatkan Bendera Merah-Putih gratis silahkan datang ke Ruang Binaloka Kantor Gubernur Jatim Jalan Pahlawan No. 110 Surabaya, dari jam 10.00-16.00 WIB. Syarat membawa KK atau foto copy KK Jawa Timur,” jelasnya.

“Kami berharap seluruh masyarakat Jatim dapat mengibarkan bendera Merah Putih selama satu bulan penuh. Dan tentunya ini akan menguatkan rasa cinta kita kepada NKRI,” tegas Khofifah.

Selain memasang bendera Merah-Putih selama satu bulan penuh, Khofifah juga mengajak masyarakat untuk menyemarakkan dan memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI dengan memasang dekorasi, umbul-umbul, poster, spanduk, atau baliho dengan nuansa Kemerdekaan atau Kepahlawanan di lingkungan masing-masing.

Khofifah juga mengizinkan masyarakat menggelar aneka ragam perlombaan bernuansa Kemerdekaan di bulan ini. Namun ia mengimbau agar pelaksanaannya wajib menerapkan protokol kesehatan.

“Termasuk juga pelaksanaan kegiatan seperti lomba-lomba, kami harap masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan dengan baik,” pesannya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait