URtainment

Bahas soal Kesuksesan, Selena Gomez Mengaku Sempat Alami Perasaan Pahit

Eronika Dwi, Sabtu, 19 Desember 2020 10.07 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bahas soal Kesuksesan, Selena Gomez Mengaku Sempat Alami Perasaan Pahit
Image: Instagram @selenagomez

Jakarta - Dalam wawancara terbaru dengan Billboard, Selena Gomez berbicara mengenai tahun-tahun suksesnya termasuk berhasil mendarat di Nomor 1 Billboard Hot 100 untuk pertama kalinya.

Pada akhir 2019, salah satu lagu hits milik Selena bertajuk 'Lose You to Love Me' meraih Nomor 1 Billboard Hot 100.

'Lose You to Love Me' merupakan salah satu trek yang ada di album 'Rare' Selena. Album 'Rare' sendiri menghasilkan 703 ribu unit penjualan sejak pertama kali dirilis pada 10 Januari 2020.

"Ada perasaan pahit, tentu saja. Saya lebih suka dunia berada di tempat yang lebih baik. Namun pada saat yang sama, sangat indah melihat musik saya (sukses)," ujar Selena berbagi, dilansir dari JustJared, Jumat (18/12/2020).

"Senang mengetahui bahwa Rare menjadi seperti apa yang saya harapkan. Dan jelas saya ingin mengatakan bahwa itu adalah album terbaik yang pernah saya rilis sejauh ini," lanjut penyanyi bersuara 28 tahun itu.

Sementara mengenai rencana musiknya di tahun 2021, Selena memilih untuk tidak membocorkan terlalu banyak informasi. Namun, ia menggoda dengan mengatakan bahwa ada wadah kecil untuk hal-hal baik yang akan datang.

"Tapi itu tidak berarti bahwa saya tidak akan menantang diri saya sendiri untuk selanjutnya. Semoga bisa membawa kegembiraan bagi banyak orang," kata Selena.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait