URstyle

Bak Koboi, Gaya Menteri Yasonna Laoly saat Pulangkan Maria Pauline Lumowa

Camila Zabrina, Kamis, 9 Juli 2020 13.56 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bak Koboi, Gaya Menteri Yasonna Laoly saat Pulangkan Maria Pauline Lumowa
Image: Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly (kanan) bersama buronan pembobol Bank BNI Maria Pauline Lumowa (kiri depan) di dalam pesawat dalam perjalanan dari Serbia menuju Indonesia, Rabu (8/7/2020) (ANTARA)

Jakarta - Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly sangat gembira saat mengungkapkan keberhasilan untuk pemulangan buron tersangka kasus pembobolan Bank BNI, Maria Pauline Lumowa. Maria diesktradisi dari Serbia dan dijadwalkan tiba di Indonesia, Kamis 9 Juli 2020.

Dalam dokumentasi foto Humas Kemenkumham, terlihat Yasonna dalam busana resmi dengan jas biru dan dasi, tak lupa dengan topi koboinya yang menghiasi kepalanya. Politikus PDI Perjuangan itu berdiri di dekat kursi Maria Pauline Lumowa.

Yasonna kerap terlihat seringkali memakai topi koboi sebagai penghias kepalanya.

1594277431-yasonna.pngTwitter @RusEmbJakarta

Yasonna Laoly terlihat pernah memakai topi koboinya pada acara peresmian Festival Keimigrasian 2008 di kawasan Monumen Nasional, Jakarta Pusat.

1594277503-yasonna-(2).pngMenkumham Yasonna

Tak hanya itu, Yasonna juga mengenakan topi koboi saat berkunjung ke Rumah Sakit Premier Jatinegara, penampilannya itu sempat mengejutkan publik.

Jika ditelusuri topi yang dipakainya itu hampir menyerupai topi Fedora. Topi Fedora sendiri merupakan jenis topi yang sangat sopan. Dimana dalam pemakaiannya mempunyai tata cara sendiri.

Topi Fedora sangat identik dengan kelompok elit, pengusaha atau orang yang memiliki pengaruh besar. Fedora juga begitu identik dengan pencitraan pada detektif dan gangster. Bentuknya yang stylish mampu mengisyaratkan kesan dramatis dan wibawa.

1594279097-topi-fedora.jpegTopi fedora. (borsalino.com)

Pada abad ke-21, fedora telah muncul kembali di dunia mode bersama dengan jenis topi klasik lainnya seperti porkpie dan homburg.

Banyak juga selebriti-selebriti papan atas seperti Johnny Depp, Brad Pitt, dan Justin Timberlake memakai topi Fedora.

Selain itu, topi Fedora juga muncul dalam penggambaran film dan acara televisi seperti Mad Men, Shutter Island, Indiana Jones dan Boardwalk Empire. Bahkan Michael Jackson juga sering mengenakan Fedora saat tampil di atas panggung.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait