Beautydoozy

Jawab Kebutuhan Perlindungan Kulit Pria, Kahf Luncurkan 2 Produk Sunscreen

William Ciputra, Minggu, 1 Oktober 2023 15.45 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jawab Kebutuhan Perlindungan Kulit Pria, Kahf Luncurkan 2 Produk Sunscreen
Image: Peluncuran produk sunscreen baru Kahf. (Urbanasia)

Jakarta - Brand perawatan diri untuk pria, Kahf meluncurkan 2 produk sunscreen baru Triple+ Protection Sunscreen Moisturizer dan Invisible Matte Sunscreen Stick. Keduanya diformulasikan dengan menggunakan teknologi tinggi, yaitu Nature Charged Technology. 

Brand Manager Kahf, Billy Dharmawan menjelaskan, kedua produk sunscreen tersebut merupakan komitmen pihaknya sebagai partner perawatan diri para pria di Indonesia. 

“Dalam setiap produk yang kami hadirkan, Kahf menggabungkan science dan bahan-bahan berkualitas tinggi untuk dapat menciptakan produk perawatan diri yang aman dan efektif,” kata Billy dalam peluncuran dua produk tersebut, Jumat (29/9/2023). 

Kahf Triple+ Protection Sunscreen Moisturizer adalah produk sunscreen revolusioner yang telah diformulasi ulang untuk perawatan kulit pria di Indonesia. Produk ini cocok untuk pria yang lebih sering berkegiatan di dalam ruangan tapi terpapar sinar blue light dari smartphone dan laptop. 

Lengkap dengan teknologi terdepannya yaitu Nature Charged Technology, produk ini mengandung ekstrak Japanese Mugwort yang memberi lapisan perlindungan untuk menghalau polusi dan melindungi dari radiasi sinar blue light. 

Selain itu, produk ini juga diperkaya 7 Soothing Botanicals yaitu Centella Asiatica, Japanese Knotweed Root, Chinese Skullcap Root, Camellia Sinensis Leaf, Licorice Root, Chamomile, dan Rosemary Leaf. 

1696149805-2-Sunscreen-Kahf.jpg Dua produk sunscreen baru Kahf. (Urbanasia)

Dengan formulasi yang ringan dan tidak berminyak, produk ini menawarkan perlindungan luas SPF30 PA+++ terhadap sinar UVA dan UVB yang berbahaya.

Sedangkan, Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick adalah produk sunscreen terbaru yang hadir dengan format stik yang praktis, cocok untuk pria yang aktif berkegiatan di bawah paparan sinar UV. 

Produk ini diformulasikan dengan UltraForce UV Protection dan SPF 50 PA++++ untuk memberikan perlindungan tingkat tinggi terhadap sinar UV yang tidak mudah luntur dalam kondisi ekstrem sekalipun seperti keringat, panas, dan gesekan. 

Diciptakan dengan teknologi terkini yaitu Natural Charged Technology, Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick mengandung ekstrak Natural Bisabolol yang meredakan  kulit kemerahan akibat long sun exposure yang menyebabkan kulit menggelap, terbakar, dan mengalami penuaan. 

Selain itu, produk ini juga diperkaya dengan 8 Soothing Natural Oils yaitu Macadamia Oil, Soybean Oil, Avocado Oil, Jojoba Oil, Wheat Oil, Calendula Oil, Chamomile Oil, dan Seaweed Oil.  

Produk inovasi yang diperkaya bahan-bahan alami, tanpa alkohol, dan cepat menyerap membuat Kahf Invisible Matte Sunscreen Stick aman di semua jenis kulit dan terasa ringan seperti tidak menggunakan sunscreen

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait