URtainment

Begini 5 Cara Bertengkar yang Baik dengan Pasangan

Itha Prabandhani, Kamis, 5 Maret 2020 06.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Begini 5 Cara Bertengkar yang Baik dengan Pasangan
Image: Ilustrasi pasangan. (Pixabay)

Jakarta - Dalam setiap hubungan, pastilah ada konflik yang terjadi. Meskipun kamu dan pasangan sedang berselisih paham dan penuh dengan emosi, sebaiknya tetap menjaga perasaan dan saling menghargai.

Lalu, gimana ya caranya bertengkar yang baik? Begini guys caranya!

Ambil Waktu Yang Tepat

Seringkali pertengkaran terjadi karena timing-nya saja yang tidak pas, guys. Misalnya, kamu ingin menceritakan sesuatu, tapi pasanganmu sedang tidak dalam kondisi baik untuk mendengarkan.

Akibatnya, kamu merasa tidak dipedulikan atau diabaikan. Terjadilah pertengkaran itu.

Ketika situasi seperti itu muncul lagi, sebaiknya salah satu menunda pembicaraan hingga keduanya siap untuk berbicara. Kamu bisa bilang, “Sayang, aku lagi capek banget nih, aku duduk dan minum kopi dulu ya, baru kita bicara lagi.”

Baca juga: 7 Cara Biar Kamu Nggak "Kakak-Adekan" Sama Pacar

Beri Jeda

Ketika bertengkar, emosi pastinya lebih banyak “bicara” daripada logika. Ketika pembicaraan sudah mulai di luar konteks dan ke mana-mana, ada baiknya untuk ambil jeda dan lanjutkan pembicaraan di waktu berbeda.

Ini juga berlaku kalau kamu dan pasangan mulai kasar dan berpotensi untuk bertindak agresif. Jeda waktu akan mengurangi stressor atau pemicu stress kalian, sehingga diskusi dapat dilakukan dengan baik.

Ini juga untuk menghindari keluarnya kata-kata yang tidak pantas. Selalu ingat ya guys, kata-kata lebih menyakitkan dan akan terus melekat dalam ingatan.

Sampaikan Permintaan, Bukan Keluhan

Daripada bilang “Kamu ini selalu gini,” lebih baik to the point aja untuk bilang apa yang kamu inginkan. “Aku inginnya kamu tepat waktu,” atau “Tolong kamu lebih meluangkan waktu untuk aku,” akan lebih mudah diterima daripada keluhan yang kurang spesifik seperti “Kamu nggak sayang lagi sama aku”.

Cara berkomunikasi seperti ini akan membuat masalah lebih mudah dicerna dan dicarikan solusinya. Ini juga untuk menghindari pertengkaran melebar karena pasangan merasa dikritik dan tidak dihargai.

Baca juga: Lagi Dicuekin Pacar? Lakukan Cara Ini Biar Nggak Bete!

Dengarkan Dengan Baik

Ketika pasangan sedang mengungkapkan kekecewaan, pastikan bahwa kamu mendengarkan semua penjelasannya. Jika perlu, mintalah klarifikasi jika ada hal yang kurang jelas.

Bahasa tubuhmu juga sebaiknya menunjukkan bahwa kamu sedang mendengarkan. Posisikan badan menghadap pada pasanganmu dan sesekali beri respon supaya pasanganmu merasa kamu mendengarkannya.

Sampaikan Permintaan Maaf Yang Tulus

Ketika persoalan sudah mulai terlihat lebih jelas, pihak yang bersalah sebaiknya segera meminta maaf. Sampaikan permintaan maaf dan penyesalan dengan tulus.

Jika perlu lakukan hal-hal yang lebih dari sekadang bilang ‘Maaf, ya?”. Kamu bisa bilang seperti ini, “Aku baru tahu ternyata kamu kecewa sekali ya dengan hal ini.

Aku benar-benar minta maaf ya sudah membuatmu merasa sakit hati.” Jangan lupa, buatlah kesepakatan baru agar pertengkaran yang sama tidak akan terulang di kemudian hari.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait