URstyle

Begini Gaya Jokowi saat Unboxing Sneaker Lokal Edisi Batik

Anisa Kurniasih, Senin, 26 Oktober 2020 18.03 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Begini Gaya Jokowi saat Unboxing Sneaker Lokal Edisi Batik
Image: Instagram @jokowi

Jakarta - Sebagai seorang kepala negara, penampilan presiden Joko Widodo selalu menjadi sorotan publik. Apalagi saat dirinya terlihat sering mengenakan streetwear dan juga sneakers lokal.

Nah, baru-baru ini, akun @nevertoolavish membagikan sebuah video Joko Widodo yang sedang melakukan unboxing sebuah sneakers nih, guys. Dalam video tersebut, nampak Jokowi membuka kotak sepatu secara perlahan.

Rupanya, sneakers tersebut adalah Sang Sekerta Lohita yang merupakan project kolaborasi Yang Ayam, milik Kaesang Pangarep, dengan merek sepatu lokal Ventela dan rumah desain custom Nevertoolavish. 

Baca Juga: 6 Sneakers yang Rilis Minggu Ini, Ada Nike Air Max 90 'Halloween' Loh!

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Gini lho cara Unboxing dari Pak @jokowi⁣ ⁣ #nevertoolavish #yangayam #ventela

A post shared by Nevertoolavish (@nevertoolavish) on

Dalam video tersebut, nampak Jokowi memegang sebuah kotak bergambar Kaesang dalam logo Yang Ayam Terdapat sepasang sepatu dengan corak batik di sisi samping, guys.  Jokowi tampak membuka kotak dengan perlahan dan mengangkat salah satu sepatu.

Tak hanya diumumkan oleh Never Too Lavish, kabar kolaborasi ini diunggah di akun Instagram Ventela dan Sang Ayam.

"Untuk memeringati Hari Batik Nasional, kami Ventela, Nevertoolavish dan Yang Ayam dengan bangga memperkenalkan sebuah karya yang tercipta dari tangan terbaik putra- putri Bangsa Indonesia, inilah dia Ventela Sang Sekerta Lohita." tulis caption di unggahan akun @ventelashoes dikutip Senin (26/10/2020).

Sepatu Sang Sekerta Lohita hadir dalam potongan tinggi dan rendah, dengan bahan dasar kanvas dan suede, guys. Bagian atasnya diberikan warna hitam, termasuk tali sepatu, lubang tali, serta bagian ujung sepatu (toebox). Di bagian samping, kita bisa melihat panel merah dengan garis melengkung putih berbentuk ‘V’ di dalamnya. 

Sentuhan motif batik juga disematkan. Seperti yang juga diakui dalam unggahan yang ada di akun instagram Yang Ayam. 

Ventela Sang Sekerta Lohita diberi sentuhan akhir berupa midsole putih dan outsole kecokelatan. Pihak Nevertoolavish menyebut, proyek ini digagas oleh Yang Ayam, di mana Kaesang selaku founder ingin produk makanan lokalnya mempunyai nilai lebih.

Nah, FYI, pemilihan nama Sang Sekerta dari sepatu kolaborasi ini diambil dari potongan nama Kaesang, dan serapan dari kata dalam bahasa Sansekerta yang kaya akan nilai tradisi dan budaya. 

Ventela Sang Sekerta Lohita tersedia dalam ukuran 37-44, dan akan dirilis pada 9 Oktober 2020 di seluruh reseller dan pengecer Ventela. Banderol harga yang ditawarkan untuk sepatu ini yaitu Rp. 479.800 (versi low) dan Rp. 499.800 (versi high).

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait