URnews

Besok, Naik TransJakarta Cuma Perlu Bayar Rp 1

Alfian Muntahanatul Ulya, Selasa, 21 Juni 2022 20.45 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Besok, Naik TransJakarta Cuma Perlu Bayar Rp 1
Image: Bus Transjakarta. (transjakarta.co.id)

Jakarta - PT Transportasi Jakarta (PT TransJakarta) turut memeriahkan Jakarta Hajatan Ke-495. Hal itu dilakukan dengan pemberian tarif spesial sebesar Rp 1 yang berlaku selama satu hari pada Rabu (22/6/2022) besok.

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan TransJakarta, Anang Rizkani Noor menerangkan, kebijakan tarif spesial untuk naik TransJakarta tersebut diberikan kepada para pengguna sebagai wujud rasa cinta karena telah mempercayakan perjalanannya pada TransJakarta.

Anang menjelaskan, tarif spesial Rp 1 ini akan berlaku pada hari Rabu mulai pukul 05.00 - 23.59 WIB.

"Tarif spesial ini merupakan bentuk cinta kami kepada pelanggan dan juga Ibu Kota DKI Jakarta, tempat TransJakarta mengaspal setiap hari," kata Anang, Selasa (21/6/2022).

Anang menambahkan, tarif spesial ini merupakan hasil dari tindak lanjut Surat Keputusan Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) DKI Jakarta Nomor e-0076 Tahun 2022 Tentang Penugasan Tarif Layanan Khusus Transportasi Umum TransJakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta dalam rangka merayakan HUT Jakarta Ke-495.

Hanya saja, lanjut Anang, kebijakan tarif spesial Rp 1 tidak berlaku untuk layanan Royaltrans dan Mikrotrans. Kedua layanan ini akan tetap beroperasi menggunakan tarif yang sama yakni Rp 20.000 dan Rp 0.

Sehubungan dengan hal ini, Anang turut mengajak warga Jakarta untuk terus menggunakan layanan jasa TransJakarta yang telah disediakan oleh pemerintah.

"Ayo cintai Ibu Kota DKI dengan naik transportasi publik. Menjadi saksi pertumbuhan TransJakarta menjadi moda transportasi kebanggaan warga DKI Jakarta yang lebih baik dalam melayani masyarakat," imbuh Anang.

Anang memastikan, perubahan tarif spesial menjadi Rp 1 ini tidak akan mengubah teknis untuk menaiki TransJakarta. 

Para pengguna TransJakarta tetap diwajibkan untuk melakukan tap in dan tap out di mesin gerbang masuk dan keluar serta tap on bus yang tersedia.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait