URtainment

BLINK! Film Dokumenter BLACKPINK Bakal Tayang di Netflix Loh

Kintan Lestari, Rabu, 9 September 2020 15.12 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
BLINK! Film Dokumenter BLACKPINK Bakal Tayang di Netflix Loh
Image: Instagram @netflixid

Jakarta - Ada kabar gembira nih buat BLINK di seluruh dunia. Netflix akan menghadirkan film dokumenter tentang BLACKPINK.

Hari ini (9/9/2020) Netflix mengunggah poster teaser pertama dokumenter yang menampilkan Lisa, Rose, Jisoo, dan Jennie tersebut. 

Film dokumenter grup beranggotakan empat orang itu berjudul 'BLACKPINK: Light Up the Sky', dan dijadwalkan akan tayang pada 14 Oktober mendatang.

"LOOK AT YOUUUUU NOW LOOK AT ME, LOOK AT dokumenter original Netflix judulnya Blackpink: Light Up the Sky, 14 Oktober hanya di Netflix!!!," tulis caption di Instagram Netflix Indonesia.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 

LOOK AT YOUUUUU NOW LOOK AT ME, LOOK AT dokumenter original Netflix judulnya Blackpink: Light Up the Sky, 14 Oktober hanya di Netflix!!!

A post shared by Netflix Indonesia (@netflixid) on

'BLACKPINK: Light Up the Sky' akan menceritakan perjalan karier 4 anggota BLACKPINK, mulai dari hari-hari pra-debut, proses pelatihan yang ketat, debut di tahun 2016, serta 4 tahun terakhir dalam karier mereka yang bersinar.

Film dokumenter ini disutradarai Caroline Suh, sutradara yang menggarap serial Salt Fat Acid Heat Netflix. 

Sebelum film dokumenternya tayang, BLACKPINK pada 2 September akan merilis album full pertama yang bertajuk 'BLACKPINK - The Album. 

Dalam album ini akan ada pula lagu-lagu kolaborasi BLACKPINK dengan musisi lain, seperti 'Sour Candy' yang berkolaborasi dengan Lady Gaga dan 'Ice Cream' yang berkolaborasi dengan Selena Gomez. 

BLINK, jangan lupa catat tanggal tayangnya, ya!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait