URsport

Botol Digeser Cristiano Ronaldo, Saham Coca Cola Anjlok

Rezki Maulana, Rabu, 16 Juni 2021 09.34 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Botol Digeser Cristiano Ronaldo, Saham Coca Cola Anjlok
Image: Cristiano Ronaldo jadi pemain tersubur sepanjang masa. (Twitter @Cristiano)

Budapest -  Aksi geser botol Coca Cola oleh Cristiano Ronaldo berdampak buruk untuk perusahaan itu. Saham minuman bersoda itu turun.

Ronaldo membetot perhatian publik di sesi jumpa pers jelang duel Grup F Piala Eropa Hungaria vs Portugal kemarin. Saat duduk di meja konferensi pers, Ronaldo menyingkirlan botol Coca Cola di depannya.

Setelah itu, Ronaldo mengambil alih air putih dan menyebut minuman soda tidak bagus untuk kesehatan. Padahal Coca Cola adalah sponsor resmi Euro 2020.

1623810769-Aksi-Ronaldo-Mindahin-Botol-Coca-Cola.pngSumber: Cristiano Ronaldo Lebih Pilih Air Putih Ketimbang Coca Cola. (Euro 2020)

Aksi Ronaldo itu menjadi viral karena memang dia diketahui sangat menjunjung tinggi hidup sehat. Tapi, tidak untuk Coca Cola yang mendapat efek negatif dari yang Ronaldo lakukan.

Dikutip The Athletic, saham Coca Cola dengan emiten Coca-Cola Company (KO) anjlok. Bahkan, total kerugian yang dialami Coca-cola karena 'ulah' Cristiano Ronaldo itu mencapai US$4 miliar atau setara Rp57,043 triliun.

Awalnya diperdagangkan di angka 56,10 dolar AS per lembarnya, menjadi 55,20 dolar AS. Nilai perusahaannya turun dari 242 miliar dolar AS atau Rp 3,44 kuadriliun, menjadi 238 miliar dolar AS atau Rp 3,38 kuadriliun.

Sementara hingga Selasa (15/6) pagi waktu setempat, saham Coca Cola di New York Stock Exchange (NYSE) mandek di kisaran 55,23-55,25 dolar AS.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait