URstyle

Bukan Prank, Subway Pastikan Bakal Hadir di Indonesia

Dyta Nabilah, Selasa, 24 Agustus 2021 13.08 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Bukan Prank, Subway Pastikan Bakal Hadir di Indonesia
Image: Subway akan Hadir di Indonesia (Instagram/Subway.indonesia)

Jakarta - Siapa yang sempat terkena prank dari netizen iseng beberapa waktu lalu? Saat itu, muncul sebuah akun mengatasnamakan Subway yang mengaku akan buka gerai pertamanya di Indonesia. Namun ada kabar bahagia nih guys. Kini Subway dipastikan benar-benar hadir untuk kalian yang telah menunggunya.

Netizen dihebohkan oleh akun @subway.indonesia yang mengatakan bahwa hadirnya Subway di Indonesia bukanlah sekadar prank belaka. 

"Iya, ini bukan prank lainnya. Ya, kabar ini sudah keluar. Iya, kami benar-benar hadir di sini. Jadi..." tulis @subway.indonesia pada Selasa (24/8/2021)

Subway merupakan sebuah restoran cepat saji yang menyediakan sandwich dengan berbagai rasa. Di luar negeri, popularitas Subway tidak perlu diragukan lagi. Tak heran jika masyarakat yang pernah mencicipinya berharap restoran tersebut kembali membuka cabang di Indonesia.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by SUBWAY INDONESIA (@subway.indonesia)

Bahkan, @subway.indonesia juga berterima kasih kepada akun-akun prank yang sempat memunculkan euforia penggemar Subway. 

"Kalau inget rame-rame waktu itu...rasanya terharu. Makasih ya @subway.jakarta, akutu jadi merasa ditunggu-tunggu banget loh di Indonesia," lanjut @subway.indonesia di Instagram.

Melansir dari keterangan tertulis, restoran ini akan bekerja sama dengan PT Sari Sandwich Indonesia, anak perusahaan dari PT Map Boga Adiperkasa Tbk (MBA), di bawah induk perusahaan PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP). MBA sudah punya lebih dari 590 toko seperti Krispy Kreme, Starbucks, dan lainnya. 

"MBA menyadari pentingnya ritel makanan dan bekerja sama dengan merek terbaik di kelasnya, menjadikan Subway sebagai pilihan alami," ujar CEO PT Mitra Adiperkasa Tbk. V.P. Sharma dikutip keterangan tertulis, Selasa (24/8/2021).

MBA juga menilai bahwa penggemar Subway di Indonesia memang sangat tinggi. Apalagi, Subway juga punya pilihan sandwich, mendukung masyarakat mengonsumsi makanan yang lebih sehat. 

"Subway menawarkan pilihan sandwich yang lezat dan lebih baik untuk Anda yang memenuhi tren masyarakat Indonesia yang sedang berkembang yang mencari makanan yang lebih seimbang dan sehat," tutur Presiden Direktur PT Map Boga Adiperkasa Tbk. Anthony Cottan.

Sebelumnya, Subway pernah mencoba buka gerai di Tanah Air sekitar tahun 1990-an sampai 2000-an, namun akhirnya harus absen hingga 20 tahun lamanya. Kini, muncul pengumuman yang mengejutkan dari restoran cepat saji tersebut.

Sebelum tutup permanen Oktober tahun 2000, Subway memiliki cabang di Pondok Indah Mal (PIM), Mal Taman Anggrek, Plaza Senayan, Mal Ciputra Jakarta, dan Wisma 46 di Jakarta. Lalu, ada juga satu restoran di Kuta, Bali. Saat ini, mereka berencana membuka gerai di Jabodetabek.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by SUBWAY INDONESIA (@subway.indonesia)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait