URsport

Cuma Semusim di Inter, Achraf Hakimi Kini Cabut ke PSG

Rezki Maulana, Kamis, 8 Juli 2021 08.24 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Cuma Semusim di Inter, Achraf Hakimi Kini Cabut ke PSG
Image: Achraf Hakimi resmi gabung Paris Saint-Germain. (Twitter @psg_inside)

Paris - Paris Saint-Germain kembali mendapatkan pemain baru untuk musim 2021/2022. Bek sayap Inter Milan, Achraf Hakimi, diboyong dengan banderol 60 juta euro.

Kepastian transfer Hakimi diumumkan secara resmi oleh PSG, Selasa (6/7/2021). Bek asal Maroko itu diikat kontrak berdurasi lima tahun hingga 2026 namun belum mendapatkan nomor punggung.

"Kami dengan gembira menyambut Achraf Hakimi ke Paris Saint-Germain pada hari ini. Perekrutan sekaliber ini menunjukkan level ambisi kami - kami terus membangun sesuatu yang sangat spesial," ujar Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi di situs resmi klub.

"Achraf mungkin baru berusia 22 tahun dan telah mendapat pengakuan sebagai salah satu full-back paling berbakat di dunia sepakbola. Ini adalah standar-standar yang kami tetapkan di klub," sambungnya.

Hakimi jadi pemain kedua yang gabung setelah Gini Wijnaldum direkrut cuma-cuma usai kontraknya di Liverpool habis. Menyusul keduanya adalah Sergio Ramos dan Gianluigi Donnarumma, yang semuanya secara gratis.

Hakimi memang diplot untuk mengisi posisi bek sayap kanan PSG musim depan. Performa apiknya bersama Inter Milan setelah digaet dari Real Madrid musim panas lalu jadi alasannya.

Tampil 45 kali dengan tujuh gol dan 11 assist, Hakimi berperan besar mengantarkan Inter meraih Scudetto. Sayangnya, krisis keuangan Inter karena pandemi virus corona membuatnya harus dijual oleh klub.

"Saya merasa sangat bangga pada hari ini. Setelah Spanyol, Jerman, dan Italia, Paris St. Germain menawari saya kesempatan untuk menjajal sebuah kejuaraan yang baru dengan salah satu klub paling bergengsi di dunia. Saya tidak sabar lagi untuk bertemu dengan rekan setim fans, dan mendapatkan pengalaman dan gairah di Parc des Princes," papar Hakimi.

"Saya berbagi ambisi yang besar dengan staf pelatih dan rekan-rekan setim, serta akan melakukan segalanya yang saya bisa untuk memberikan kemampuan sebesar ekspektasi kepada saya."

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait