Detik-detik Penangkapan Dea OnlyFans: Masih Pakai Baju Tidur, Laptop Merahnya Disita

Jakarta - Content creator OnlyFans bernama Dea diamankan penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya. Video detik-detik penangkapan perempuan yang dikenal dengan nama Dea OnlyFans itu pun viral di media sosial, Jumat (25/3/2022).
Dalam video yang beredar, tampak dua orang pria yang diyakini sebagai penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya tengah menunggu di depan sebuah kamar. Tak lama, datang seorang perempuan yang menghampiri Dea di dalam kamar.
Dea yang masih mengenakan busana tidur putih berbahan satin itu pun keluar dari kamar. Tanpa perlawanan dan wajah pasrah, ia mengikuti tiga orang tersebut dan duduk di sebuah ruangan.
Terdengar salah satu pria dari ketiga orang tersebut memperkenalkan dirinya. Pria itu pun menjelaskan maksud kedatangan mereka.
"Jadi kami dari Polda Metro Jaya," kata salah satu pria dalam video tersebut.
"Iya," sahut Dea.
"Kami sedang melakukan penyelidikan tindak pidana (suara tak terdengar) terkait dengan pornografi," lanjutnya.
Setelah itu, mereka berpindah lokasi. Mereka menggeledah kamar Dea dan memintanya menyerahkan sejumlah barang.
"Oh iya, laptopnya ada mbak?" tanya salah seorang pria.
"Hard disk," kata lainnya.
Dea pun tampak mencari-cari barang yang diminta. Tak lama kemudian, Dea menyerahkan laptop berwarna merah ke petugas.
Diamankan di Malang