URnews

Dilaporkan ke Polisi, Ternyata Begini Isi Postingan Akun Facebook Zikria Dzatil

Nivita Saldyni, Sabtu, 25 Januari 2020 11.17 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Dilaporkan ke Polisi, Ternyata Begini Isi Postingan Akun Facebook Zikria Dzatil
Image: Postingan Facebook Syam Arf yang menghina Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. (Facebook Syam Arf)

Surabaya - Nama Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini kembali ramai dibicarakan netizen.

Kali ini bukan soal kerja Risma sebagai Walikota, tapi tentang sebuah akun Facebook yang telah dilaporkan ke polisi karena menghina Ibu warga Surabaya itu.

Akun Facebook bernama Zikria Dzatil itu diketahui telah memposting dua foto Risma dengan keterangan foto yang tak pantas. Lalu, seperti apa sebenarnya postingan itu? Berikut penelusuran Urbanasia.

Dari informasi yang kami dapatkan, akun Facebook Zikria Dzatil telah dilaporkan oleh Ira Tursilowati, Kabag Hukum Pemkot Surabaya sebagai penerima kuasa resmi dari Risma sejak 21 Januari lalu.

Sebuah akun Facebook Syam Arf tentang postingan Zikria Dzatil itu pun viral.

Sebanyak 1,9 ribu komentar dan 393 suka pun meramaikan postingan Syam Arf itu. Bahkan postingannya itu telah dibagikan oleh 500 lebih akun lainnya.

Dalam postingannya itu, Syam Arf mengunggah screenshot status Zikria Dzatil yang juga dijadikan barang bukti laporan Pemkot Surabaya.

Baca Juga: Hina Wali Kota Risma, Pemkot Surabaya Laporkan Akun Facebook Zikria Dzatil

Pertama, postingan akun Zikria Dzatil itu menunjukkan Risma yang mengenakan batik hitam tengah bersih-bersih. Di keterangan foto, ia menuliskan kalimat yang menghina disertai emoticon tertawa.

"Anjirrrr...asli ngakak abis...nemu nih foto sang legendaris kodok betina," tulis akun Zikria Dzatil pada 16 Januari 2020 pukul 18.59 WIB seperti yang beredar di media sosial.

text

Lalu, ia kembali memposting foto Risma. Kali ini, akun Zikria Dzatil itu membuat meme Risma yang disandingkan dengan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Dalam foto itu, Anies dan Risma digambarkan saling bertemu pandang. Namun ekspresi keduanya sungguh kontras. Di foto itu juga ia sertakan dialog yang menyindir keduanya.

"Maaf...kgk useh melotot gitu keles...tuh kota lo banjir kgk usah sok sibuk ngurusin kota org bu....lo keder kan bu kota lo kena jg ma banjir...makan tuh cebong2 yg baru netes," tulis akun Zikria Dzatil dalam keterangan fotonya.

Baca Juga: Netizen Debat Soal Banjir Surabaya, Risma Jadi Trending Twitter

Dari postingan yang bernada hinaan itu kini telah ditanggapi dan tengah diselidiki oleh pihak Polrestabes Surabaya. Sebanyak empat orang sanksi juga telah diperiksa.

"Kami sudah memintai keterangan empat orang, ada dari sumber berita yang mengawali itu, ada dari salah satu warga yang menyatakan keberatan atas akun Facebook itu," kata AKBP Sudamiran, Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, Jumat (24/1/2020).

Namun saat ini akun dan postingan Zikria Dzatil telah lenyap tak bersisa.

"Masih dalam tahap penyelidikan tentang akun itu, karena akun itu sendiri sekarang telah tidak aktif sejak tanggal sehari itu sudah tidak aktif," kata AKBP Sudamiran, Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, Jumat (24/1/2020).(*)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait