Dita Karang 'SECRET NUMBER', Member Girl Group KPop Pertama dari Indonesia

Jakarta – Girl group Korea SECRET NUMBER resmi debut dengan merilis single ‘Who Dis’, Selasa (19/5). Sejak kemunculannya, grup yang beranggotakan Lea, Soodam, Dita Karang, Jinny dan Deniese ini sukses menyedot perhatian netizen Tanah Air.
Salah satu member yang banyak mendapat sorotan adalah Dita Karang, sebab ia adalah member Kpop pertama yang berasal dari Indonesia. Perempuan asal Yogyakarta itu mendapatkan posisi sebagai dancer utama di grupnya.
Di showcase pertamanya, Dita Karang dengan bangga memperkenalkan diri sebagai orang Indonesia.
“Halo, Aku Dita, main dancer yang memiliki mata tajam. Aku dari Indonesia, mohon kerja samanya”.
Debut Dita Karang bersama SECRET NUMBER pun mendapat dukungan yang besar dari orang Indonesia, terutama mereka yang menyukai K-Pop.
"Also there's an Indonesia member her name is dita karang, her visual, rap really good. If you guys have a time go watch the MV," tulis salah satu netizen di salah satu postingan Instagram Dita.
"Pliss support her..gue suka banget ama dia gue seneng banget pokoknya :( luv u Dita karang," tulis netizen lainnya.
Bukan cuma di Indonesia, keberadaan Dita Karang di SECRET NUMBER juga menjadi sorotan media Korea Selatan lho. Banyak media Korsel yang memberitakan bahwa Dita adalah orang Indonesia pertama yang debut menjadi member girl group. Tak hanya itu, mereka juga memuji Dita yang fasih berbahasa Korea.
SECRET NUMBER memang membranding grup mereka sebagai multi-nationality group. Pasalnya dari kelima member, hanya Soodam yang murni berasal dari Korea Selatan.
Hal itu dikatakan Leah saat debut showcase pertama ‘Who Dis?’ di Ilchi Art Hall, Seoul. Kata Leah kelima anggota SECRET NUMBER berasal dari negara dan daerah yang berbeda-beda, Dennis dari Texas, Jinhee dari California dan dirinya dari Jepang.
Nama SECRET NUMBER sendiri diartikan sebagai sebuah password yang penuh makna. Dengan nama itu mereka berharap bisa menjadi grup yang spesial di mata publik.