URguide

DIY Kartu Valentine, Mudah tapi Tetap Spesial!

Naura Aufani Zalfa, Jumat, 11 Februari 2022 09.01 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
DIY Kartu Valentine, Mudah tapi Tetap Spesial!
Image: DIY membuat Valentine card Tangkapan Layar (TikTok/milkysakuraa)

Jakarta - Valentine adalah hari tentang cinta. Valentine merupakan hari kasih sayang bersama pasangan maupun orang terkasih lainnya yang dirayakan setiap tanggal 14 Februari, Urbanreaders!

Hari Valentine digunakan untuk merayakan semua jenis cinta, dan jika kamu ingin berbagi pesan yang indah kepada semua teman dan keluarga kamu tahun ini, kamu bisa melakukannya dengan DIY kartu ucapan Hari Valentine.

Kartu buatan sendiri pasti akan menghangatkan hati penerima kartu. Yuk simak cara membuatnya, Guys!

Alat dan Bahan:

1. Kertas

2. Gunting

3. Lem

4. Amplop coklat

Cara Pembuatan:

1. Pertama-tama, gunting kertas dan bentuk menjadi hati. Kamu bisa gambar hati terlebih dahulu menggunakan pensil agar lebih mudah.

2. Setelah itu, ambil kertas lain dan bentuk menjadi hati. Kamu bisa menggunakan hati yang pertama sebagai panduan untuk mencetak hati selanjutnya.

1644544422-Foto-1-(2).pngSumber: DIY membuat Valentine card Tangkapan Layar (TikTok/milkysakuraa)

3. Jika sudah memotong beberapa hati, selanjutnya lipat dua hati dan rekatkan kertas hati menggunakan lem pada kertas hati lainnya seperti foto di atas. Kamu bisa menggunakan lima kertas hati atau lebih banyak.

4. Selanjutnya, siapkan amplop coklat dan buat bentuk satu lingkaran besar, dan dua lingkaran kecil menggunakan pulpen untuk membuat kepala dan telinga beruang.

5. Jika sudah, gunting lingkaran tersebut dan tempelkan dua lingkaran kecil pada lingkaran besar agar berbentuk kepala beruang.

6.  Agar semakin mirip beruang, tempelkan kertas putih kecil berbentuk oval di bagian tengah. Ini akan seperti hidung beruang. Kamu juga bisa membuat gambar hidung dan mata menggunakan pulpen agar kepala beruang semakin sempurna.

7. Untuk membuat kartunya, gunakan selembar kertas putih hvs dan lipat menjadi dua.

8. Setelah dilipat, rekatkan kepala beruang pada kertas HVS. Tempelkan di bagian tengah kertas HVS, ya!

9. Setelah itu, rekatkan juga hati yang sudah kamu buat di bawah kepala beruang. Pastikan hatinya bisa ditekuk. 

1644544434-Foto-2-(2).pngSumber: DIY membuat Valentine card Tangkapan Layar (TikTok/milkysakuraa)

10. Kamu bisa menambahkan tangan dan kaki beruang juga, loh. Cukup tambahkan empat kertas lingkaran kecil berwarna coklat di antara hati dan tempelkan seperti foto di atas ya.

11.  Terakhir, hias kartu menggunakan pulpen dan spidol berwarna sesuka hati kamu!

Mudah bukan? Yuk, buat kartu Valentine untuk pasangan kamu, Urbanreaders!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait