URsport

Duh! Kapten Timnas Kroasia Positif Corona di Tengah Laga

Rezki Maulana, Jumat, 13 November 2020 08.35 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Duh! Kapten Timnas Kroasia Positif Corona di Tengah Laga
Image: Domagoj Vida positif corona di tengah pertandingan. (Twitter @ESPNFC)

Istanbul - Laga persahabatan Turki kontra Kroasia bisa jadi bakal bikin was-was para pemainnya. Sebab kapten Kroasia, Domagoj Vida, tiba-tiba divonis positif COVID-19 di tengah pertandingan!

Vida bersama rekan-rekannya sudah menjalani tes usap rutin sebelum pertandingan kontra Turki di Vodafone Park, Istanbul, Kamis (12/11/2020) dini hari WIB. Nah, kebetulan hasil tes Vida pada hari Senin hasilnya negatif.

Hasil itu kemudian dijadikan acuan untuk Vida diizinkan bermain. Padahal Vida dan rekan-rekannya juga ikut tes lagi di pagi hari jelang pertandingan. Meski demikian, hasilnya terlambat keluar sehingga Vida tetap bermain.

Celakanya, hasil tes tersebut keluar saat pertandingan Turki kontra Kroasia berjalan di babak pertama. Nah, Vida baru tahu hasil tes itu saat jeda dan dia langsung digantikan oleh Filip Uremovic.

Sudah pasti hasil tes ini bakal mengejutkan karena Vida setidaknya sudah berduel dengan 11 pemain lawan dan juga rekan-rekan setimnya. Alhasil, Vida dites ulang sekaligus menjalani isolasi mandiri.

Pelayanan medis tim nasional Kroasia menerima informasi awal pada akhir jeda antara kedua babak, bahwa ada satu hasil yang berpotensi positif. Ini adalah prosedur pengujian yang umum. 

Temuan yang mencurigakan 'diuji ulang untuk mengkonfirmasi hasilnya'," ujar pernyataan Federasi Sepak Bola Kroasia.

"Karena saat itu pelatih Zlatko Dalic sudah mengambil keputusan untuk mengganti Vida, layanan medis tim nasional mengisolasi Vida sesuai dengan semua tindakan epidemiologis hingga hasil tes dikonfirmasi."

"Vida akan, merujuk regulasi, akan menghabiskan waktu beberapa hari ke depan dengan isolasi mandiri di Istanbul. Semua anggota tim dan staf, yang dites hasilnya negatif, dijadwalkan terbang ke Stockholm. Tim nasional telah mematuhi semua tindakan epidemiologis, sesuai dengan protokol UEFA."

Vida dipastikan akan absen saat Kroasia menghadapi Swedia dan Portugal di UEFA Nations League, 15 dan 18 November.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait