URsport

Duh! Liverpool Sedang Memble di Kandang Lawan

Nivita Saldyni, Senin, 14 Desember 2020 14.45 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Duh! Liverpool Sedang Memble di Kandang Lawan
Image: Mo Salah bikin rekor, Liverpool malah imbang. (Twiiter @skysportstattoo)

Fulham - Liverpool gagal menguasai puncak klasemen Liga Inggris setelah diimbangi tuan rumah Fulham 1-1. Ini menunjukkan kalau The Reds memang lagi kepayahan di kandang lawan.

Liverpool butuh tiga poin saat menyambangi Craven Cottage, Minggu (13/12/2020) malam WIB, demi menjaga persaingan dengan Tottenham Hotspur yang beberapa jam sebelumnya diimbangi Crystal Palace 1-1.

Menurunkan trio Roberto Firmino, Mohamed Salah, dan Sadio Mane, Liverpool tidak bisa memainkan Diogo Jota yang harus absen dua bulan karena cedera lutut.

Liverpool yang punya rekor bagus menghadapi tim promosi, 18 kemenangan beruntun, malah kesulitan sedari menit awal karena Fulham menekan habis pertahanan mereka.

Fulham akhirnya mendapat gol di menit ke-25 saat Bobby Reid menjebol jala Alisson Becker lewat sepakan menyilang di dalam kotak penalti. Gol itu membuat Liverpool makin bernafsu untuk menyerang pertahanan Fulham.

Tapi, beberapa kali peluang yang didapat Liverpool lewat Mohamed Salah dan Sadio Mane bisa diamankan Alphonse Areola di bawah mistar. Pada babak kedua, Liverpool memainkan Takumi Minamino untuk menambah daya tarung di lini tengah.

Liverpool baru bisa menyamakan skor di menit ke-79 saat pemain Fulham melakukan handball dalam situasi free kick. Mo Salah jadi eksekutor sukses menaklukkan Areola dan mencatatkan gol kelimanya di partai tandang musim ini, lebih dari total gol tandangnya musim lalu, yakni empat.

Salah juga menjadi pemain tertajam di Liga Inggris tahun ini dengan 20 gol dari 29 penampilan. Hebatnya Salah sudah membuat 85 gol, sama dengan Fernando Torres dan Eden Hazard, hanya dari 132 pertandingan.

Sayang, Liverpool gagal menang setelah hanya bermain imbang 1-1. Alhasil mereka gagal ke puncak klasemen dan harus berbagi lagi dengan Tottenham yang unggul selisih gol, total poinnya adalah 25.

Liverpool juga meneruskan catatan kurang apik di laga tandang musim ini, yakni hanya sekali menang dari enam laga. Sisanya adalah empat imbang dan satu kekalahan.

Total kebobolannya pun sudah 18 gol hanya dari 12 pekan. Duh, Liverpool!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait