URsport

Duh, Penyerang Atletico Madrid Diego Costa Terancam Dipenjara

Rezki Maulana, Minggu, 31 Mei 2020 11.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Duh, Penyerang Atletico Madrid Diego Costa Terancam Dipenjara
Image: istimewa

Madrid - Apes betul nasib Diego Costa. Sudah tampil buruk musim ini dan kerap cedera, penyerang Atletico Madrid itu terancam dibui gara-gara penggelapan pajak.

Costa musim ini memang mengecewakan penampilannya. Diharapkan jadi mesin gol Atletico, Costa cuma bikin dua gol dan tiga assist dari 19 penampilan di seluruh kompetisi.

Selain itu, Costa juga bolak-balik ruang perawatan karena cedera otot. Wajar jika Costa tidak begitu bersinar dan terpinggirkan dari hingar-bingar sepakbola musim ini sebelum berhenti karena pandemi virus corona.

Di tengah masa rehat kompetisi ini, Costa mendapat cobaan lagi ketika dirinya tersangkut kasus penggelapan pajak. Marca melansir total dana yang digelapkan Costa mencapai satu juta euro atau sekitar Rp 16,2 miliar.

Hal itu dilakukan saat Costa pindah ke Chelsea dari Atletico pada 2014. Costa diklaim tidak melaporkan gaji senilai 5 juta euro yang didapat dari Chelsea dan juga uang hak cipta pemakaian gambarnya senilai satu juta euro.

Oleh karenanya, Costa pun terancam hukuman pidana enam bulan karena pelanggaran tersebut. Meski demikian, Costa bisa saja menghindari jeruji besi jika mau membayar 507 ribu euro atau sekitar Rp 8,2 miliar.

Sebab menurut aturan hukum di Spanyol, sanksi penjara di bawah dua tahun bisa ditebus dengan denda. Hal ini pernah dialami juga oleh Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Duh, ada-ada saja, Costa.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait