URedu

Mengapa Lembur dan Kerja Keras Berguna Buat Milenial?

Citra Resmi , Senin, 2 September 2019 16.26 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mengapa Lembur dan Kerja Keras Berguna Buat Milenial?
Image: Ilustrasi Pixabay.

Bandung - Sebagai milenial yang sudah mulai memasuki dunia kerja, pasti kamu tahu mengerti seperti apa dunia kerja. Bekerja sesuai passion atau nggak, hal tersebut merupakan pilihan kamu pribadi. Satu hal yang pasti dialami para pekerja adalah tekanan dan beban tanggung jawab pekerjaan.

Beberapa pekerjaan bahkan mengharuskan pekerjanya bekerja keras bahkan hingga “gila kerja” demi mencapai targe. Tapi, meski ditakutkan banyak orang, gila kerja ini ternyata memiliki manfaat bagi banyak anak muda, lho. Kok bisa? Coba deh simak bahasan Urbanasia di bawah ini!

  1. Siapa bilang cari uang itu mudah?

Nggak memungkiri kalau kita bekerja bertujuan buat mencari uang, bukan semata cari pengalaman. Sulitnya mencari pekerjaan menjadikan banyak anak muda rela banting tulang dan bekerja sangat keras.

Meski begitu, kerja keras bahkan hingga gila kerja ini berguna untuk memberikanmu pengalaman bahwa sejatinya cari uang nggak semudah itu. Selagi masih muda, nggak apa-apa kok kalau kamu bekerja keras, terutama karena stamina juga masih mendukung usahamu. Pengalaman serta uang akan kita dapatkan beriringan.

Baca Juga: Redakan Stress, Ini Dia Tips Selfcare di Rumah Buat Milenial

  1. Menggapai mimpi itu butuh kerja keras!

Yap, gila kerja bahkan hingga lembur membuat kita sadar kalau cari uang itu nggak mudah. Hal ini berkesinambungan dengan kesadaran lain: menggapai impian itu juga membutuhkan kerja kerasa serta perjuangan. Apalagi kamu berhasil bekerja di perusahaan impian atau menduduki pekerjaan sesuai passionmu.

Meski awalnya kita bekerja jadi karyawan biasa, jangan berhenti untuk bekerja keras untuk terus bertumbuh. Kelak hal ini berguna di masa depanmu, lho. Kamu akan tumbuh jadi orang sukses dengan usaha keras dan pantang menyerah.

  1. Menguji kemampuan yang dimiiki

Nggak dipungkiri kalau kelak kerja kerasmu akan membuatmu bisa melakukan banyak hal. Ngga perlu jadi ahli, dengan kamu mengenal dan mengerti beberapa pekerjaan pun sudah cukup.

Bahkan bekerja keras membantumu menguji kemampuan yang kamu miliki saat ini. Kamu bisa mengukur apakah kemampuanmu sudah ahli atau belum. Jika gagal, kamu tetap bakal merasakan manfaatnya.

Baca Juga: Pas Buat Milenial Bandung, Belajar Bahasa Inggris Sambil Kumpul di Sini, Yuk!

  1. Melatih kemampuan buat menghadapi tantang lebih besar

Kamu ingin jadi anak muda yang sukses? Maka langkah awalmu dalam berkarir adalah tetap bertahan meski diuji banyak hal. Bukan hanya soal tugas, namun berkaitan dengan jenjang karirmu.

Semuanya akan bisa dilalui dengan kerja keras dan tekad buat melaluinya. Gila kerja pada akhirnya akan membantumu menghadapi banyak tantangan besar. Kemampuanmu bertambah dan mentalmu terasah.

Meski gila kerja bisa membuatmu lelah secara fisik atau pikiran, namun nggak ada salahnya kamu merasakannya selagi muda. Dengan catatan, jangan terlalu memaksakan diri, ya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait