URtainment

Asyik! Mulai November 2020, Synchronize Fest Disiarkan di TV Nasional

Griska Laras, Senin, 19 Oktober 2020 09.10 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Asyik! Mulai November 2020, Synchronize Fest Disiarkan di TV Nasional
Image: istimewa

Jakarta - Synchronize Fest 2020 terpaksa harus dibatalkan akibat pandemi COVID-19 yang mewabah di Indonesia. Namun festival musik tahunan ini akan tetap berjalan dengan cara yang berbeda.

Belum lama ini Demajors dan Dyandra Promosindo sebagai penyelenggara Synchronize Fest 2020 mengumumkan akan membawa festival musik tahunan ini ke layar kaca pada 14 November 2020.

Synchronize Fest 2020 bakal disiarkan di SCTV  pukul 21.45 - 01.00 WIB.  Mengusung tema 'Selebrasi Bersama Televisi', acara ini diadakan buat mengobati kerinduan pecinta musik yang nggak bisa menyaksikan konser langsung.

"Selaras dengan jargon Synchronize Fest 'A Festival For Everyone', kehadiran di televisi adalah terobosan signifikan bagi sebuah festival yang dapat menjangkau ratusan juta pemirsa potensial di seluruh Indonesia dan tentunya dapat dinikmati secara cuma-cuma oleh siapapun," bunyi pengumuman di akun Instagram resmi Synchronize Fest.

Ada 29 musisi lintas genre yang bakal terlibat untuk memberikan penampilan serta berbagai sajian kolaborasi istimewa di acara ini seperti Danilla Riyadi, Mocca, Marion Jola, Tipe-X, dan NDX AKA. Adapula Rhoma Irama, Iwan Fals, Kangen Band Reunion, Setia band, The Sigit, The Upstairs dan masih banyak lagi yang lainnya.

Synchronize Fest 2020 rencanaya digelar pada 2-4 Oktober di Gambir EXPO Jakarta. Namun penyelengara memutuskan untuk membatalkan konser ini akibat pandemi COVID-19 awal Setember lalu.   

Penyelenggara juga telah menawarkan dua opsi pengembalian (refund) bagi pemegang tiket, yaitu refund dan non-refund. Bagi yang memilih opsi non-refund, penyelenggara menjanjikan tiket tahun ini dapat digunakan untuk tahun Synchronize Fest di tahun berikutnya.  

 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait