Personel BTS Ketahuan Syuting di Seoul, 'Run BTS' Bakal Lanjut?

Jakarta - Penggemar BTS atau ARMY baru saja dihebohkan dengan idola mereka yang diduga tengah melakukan syuting. Pada Selasa, 12 Juli 2022, media sosial dipenuhi foto-foto anggota BTS di sebuah lokasi syuting di Seoul, Korea Selatan.
Selain itu, Jin mengunggah foto para anggota di depan Stadion Olympic, menunjukkan bahwa semua anggota berkumpul. Melihat dari foto-foto yang diposting oleh Jin dan foto-foto yang diambil oleh para penggemar di jalanan Seoul, dipastikan idol group tersebut sedang syuting sebuah program.
Para penggemar kemudian berspekulasi bahwa BTS akan melanjutkan 'Run BTS,' yang merupakan program variety di mana grup tersebut melewati berbagai misi dan tantangan sambil melakukan petualangan berbeda.
Lantas, para penggemar atau ARMY Indonesia pun ikut mengunggahnya di Twitter. Tak sedikit dari mereka yang juga menduga itu adalah syuting lanjutan 'Run BTS'.
"Katanya shooting run pls kangen banget sama run bts," tulis netizen.
"Si paling hiatus lagi shooting kabarnya run bts ommo, plis seneng bgt sehat trus ya uri bangtan<3 namjoon seokjin yoongi hoseok jimin taehyung jungkook ot7," lanjut lainnya.
"Jungkook so pretty, some fans saw them shooting. maybe filming run bts," kata warganet.