URtainment

Profil dan Fakta Menarik Yedam TREASURE yang Ultah Hari Ini

Kintan Lestari, Sabtu, 7 Mei 2022 12.03 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Profil dan Fakta Menarik Yedam TREASURE yang Ultah Hari Ini
Image: Bang Yedam TREASURE. (Instagram @yg_treasure_official)

Jakarta - Tanggal 7 Mei setiap tahunnya jadi hari yang berkesan untuk Bang Yedam TREASURE. Pasalnya hari ini (7/5/2022), Yedam berulang tahun yang ke-20 (usia internasional).

Main vocalist di TREASURE itu merupakan member asal Korea Selatan yang lahir tanggal 7 Mei 2002. Ia resmi debut di bawah naungan YG Entertainment sebagai member TREASURE pada tahun 2020.

Di hari kelahirannya ini, Yedam pun mendapatkan banyak ucapan selamat ulang tahun dari agensi juga penggemar.

"HAPPY BIRTHDAY BANG YE DAM," bunyi caption Instagram resmi TREASURE seperti dikutip Urbanasia, Sabtu (7/5/2022).

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by TREASURE (트레저) (@yg_treasure_official)

Di hari ulang tahunnya, yuk kita simak profil dan fakta-fakta menarik Yedam TREASURE, Guys. 

Profil Bang Yedam TREASURE

Nama Asli: 방예담 (Bang Yedam) 

Nama Panggung: Bang Yedam

Tempat, Tanggal Lahir: Seoul, 7 Mei 2002

Zodiak: Taurus

Pendidikan: School Performing Arts of Seoul (SoPA)

Tinggi Badan: 172 cm

Golongan Darah: A

Grup: TREASURE

Posisi: Main Vocalist

Agensi: YG Entertainment 

1651899503-bang-yedam-2.jpgSumber: Bang Yedam TREASURE. (Instagram @yg_treasure_official)

Fakta Menarik Yedam TREASURE

1. Dijuluki Justin Bieber Korea

Lahir dalam keluarga yang kental akan musik, sudah tentu bakat menyanyi dimiliki oleh Yedam. Ia sering mengcover lagu-lagu milik penyanyi lain. Salah satu penyanyi yang ia sering cover lagunya adalah Justin Bieber. 

Misalnya lagu 'Baby' yang ia cover ketika mengikuti ajang pencarian bakat 'K-pop Star Season 2'. Lalu ada juga cover lagu 'Love Yourself' yang ia bawakan di program survival 'YG Treasure Box'. Warna suaranya yang mirip dengan suami Hailey Bieber itu akhirnya membuatnya dijuluki netizen sebagai Justin Bieber Korea.

2. Jadi Bintang Termuda yang Ikut Ajang Pencarian Bakat

Banyak yang sudah tahu kan sebelum bersama TREASURE, Yedam sudah dikenal lewat ajang pencarian bakat 'K-pop Star Season 2'. Ia mengikuti ajang tersebut ketika berusia 10 tahun. Itu membuatnya menjadi kontestan termuda dalam sejarah program audisi di Korea. Meski usianya yang paling muda, namun Yedam saat itu berhasil meraih posisi runner-up. 

3. Lagu yang Dicover Sering di Notice Penyanyi Asli

Banyak lagu yang dicover oleh Yedam jadi viral di kalangan netizen Korea. Salah satunya lagu ‘There’s Nothing Holdin Me Back’ milik Shawn Mendes. Yedam membawakan lagu tersebut ketika mengikuti program survival 'Stray Kids'. Nah, rupanya cover yang dibawakan Yedam dilirik langsung oleh Shawn Mendes.

Ketika melihat penampilan Yedam membawakan lagunya, Shawn Mendes memuji dan mengatakan kalau Yedam melakukan pekerjaan yang hebat. Selain Shawn Mendes, Yedam juga pernah di notice langsung oleh Pink Sweat$ dan Stephanie Poetri ketika mengcover lagu dari dua musisi itu.

4. Sudah Debut Solo Sebelum Bersama TREASURE

Mungkin banyak penggemar Yedam yang mengenalnya sejak debut di TREASURE pada 7 Agustus 2020. Namun sebelum bersama TREASURE, idol kelahiran 2002 ini sudah pernah debut solo loh. Yedam debut pada 5 Juni 2020 lewat single 'Wayo', yang merupakan lagu yang ia persembahkan ke penggemar karena telah mendukungnya sejak tampil di K-pop Star Season 2. FYI, lagu 'Wayo' merupakan ciptaan Kang Seung Yoon WINNER dan Lee Chan Hyuk AKMU loh.

Itu dia Urbanreaders profil dan fakta-fakta menarik Yedam TREASURE. Selamat ulang tahun ya, Yedam!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait