URtainment

Gritte Agatha Minta Maaf dan Take Down Konten Bareng Indira Kalistha

Nivita Saldyni, Minggu, 17 Mei 2020 08.33 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Gritte Agatha Minta Maaf dan Take Down Konten Bareng Indira Kalistha
Image: Gritte Agatha bersama Indira Kalistha. (Instagram @gritteagathaa)

Jakarta – Gritte Agatha akhirnya buka suara setelah konten terbarunya yang berjudul ‘Indira Kalistha Pertama Kali Diwawancara Serius #GritteBukaPraktek’ pada 13 Mei 2020 jadi sorotan publik.

Lewat Instagram pribadinya, Gritte meminta maaf kepada semua pihak yang merasa tersakiti oleh videonya itu.

“Selamat sore, saya Gritte Agatha. Sebagai content creator saya telah menghasilkan ratusan video. Selalu saya sampaikan tujuannya adalah mengedukasi dan menginspirasi. Saya juga seorang manusia. Dari ratusan konten timbullah satu konten yang dinilai banyak orang tidak bersimpati atau tidak menghargai apa yang terjadi saat ini. Dengan segala kerendahan hati, saya memohon maaf kepada seluruh orang yang merasa tersinggung, marah, ataupun bersedih atas konten yang saya upload. Saya minta maaf,” kata Gritte, Sabtu (16/5/2020).

Sebelumnya, konten kolaborasi Gritte dan Indira menjadi sorotan karena pernyataan yang disampaikan Indira sebagai narasumber dinilai banyak pihak terlalu meremehkan COVID-19 dan acuh terhadap anjuran pemerintah, yaitu rajin mencuci tangan dan menggunakan masker.

Namun, Gritte secara pribadi mengaku tak ada niat untuk meremehkan kondisi yang tengah dihadapi masyarakat di tengah pandemi ini.

“Saya sadar betul bahwa sekarang kita sedang bersama-sama memerangi COVID-19. Tidak ada sekalipun niatan saya meremehkan atau anggap enteng pandemi ini,” imbuhnya.

Tak ingin berlarut-larut, Gritte pun akhirnya memilih untuk menurunkan konten itu dari kanal YouTube pribadinya, guys.

“Saya telah take down video saya agar tidak berkepanjangan. Sekali lagi atas hati yang tersakiti, saya memohon maaf. Semoga dengan kejadian ini saya menjadi content creator yang bisa lebih memberikan manfaat dan menjadi manusia yang lebih baik. Terima kasih,” tutupnya.

Sikap Gritte ini langsung mendapat respon positif dari para netizen. Tak hanya itu, dukungan untuk Gritte juga datang dari para influencer dan content creator Indonesia lainnya, nih.

“Semangat grit ,” tulis Jerome Polin.

“Semangaaaaatt kakakku♥️,” kata Zara Adhisty.

“Good move. Smoga jadi pelajaran ya Gritte ♥️,” komentar Ernest Prakasa.

“Tetap semangat   all the best,” tulis Kevin Hendrawan.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 

untuk hati yang tersakiti saya memohon maaf.

A post shared by Gritte Agatha (@gritteagathaa) on

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait