URguide

DIY Keranjang Serbaguna dari Koran Bekas

Suci Nabila Azzahra, Selasa, 13 Desember 2022 12.30 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
DIY Keranjang Serbaguna dari Koran Bekas
Image: Keranjang dari koran bekas (Pinterest)

Jakarta - Koran bekas yang sudah tidak terpakai, bisa dibuat menjadi berbagai jenis kerajinan.

Membuat kerajinan dari koran bekas juga sangat menguntungkan, karena selain bisa menyalurkan hobi, kamu pun bisa menjualnya di pasar online.

Pada Kesempatan kali ini, Urbanasia akan kasih tau kamu cara bikin keranjang serbaguna dari koran bekas. Pasaran gimana caranya? Yuk, simak langkah-langkah di bawah ini!

Alat dan bahan yang perlu disiapkan:

- Koran bekas
- lem kertas atau lem kayu
- Alat pemotong (gunting dan cutter)
- Penggaris
- Lidi (alat bantu untuk menggulung kertas koran)

Cara membuat keranjang dari koran bekas:

1. Bentuk kertas koran menjadi lintingan-lintingan kecil terlebih dahulu, persiapkan kurang lebih sebanyak 40-50 linting.

2. Olesi lem pada tiap akhir lintingan supaya kuat dan lintingan tidak terlepas.

3. Buatlah susunan lintingan koran saling menyilang sebanyak 8 hingga 10 lintingan.

4. Untuk membuat dasar keranjang dengan cara teknik menganyam lintingan koran tersebut, lintingan paling bawah diselipkan memutar dari arah kiri ke arah kanan saling menyilang.

5. Lakukan proses menganyam tersebut hingga bentuk anyaman dasar keranjang sudah sesuai dengan keinginanmu. 

6. Jika ukuran dasar keranjang sudah sesuai, tegakkan sisa lintingan ke atas untuk digunakan sebagai rangka keranjang.

7. Kemudian lanjutkan proses menganyam untuk membuat sisi samping keranjang hingga ke atas, sesuaikan dengan ketinggian keranjang yang diinginkan.

8. Untuk menambah lintingan koran pada saat proses menganyam bisa dengan menambahkan lem pada ujung lintingan, supaya lintingan menjadi kuat dan tidak mudah terlepas.

9. Potong dan rapikan ujung lintingan koran yang menjadi rangka keranjang kemudian selipkan ke bawah untuk menutup rangkaian anyaman, boleh juga dengan memberikan lem supaya rangkaian anyaman tidak terlepas.

10. Untuk finishing atau mempercantik keranjang yang terbuat dari kertas koran tersebut sobat bisa kuas permukaan keranjang dengan vernis kayu hingga merata.

Selamat mencoba!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait