Guys, 7 Benda Ini Wajib Ada dalam Tas Siaga Bencana!

Jakarta - Bencana alam memang tidak dapat dipastikan kapan datangnya, tapi bukan berarti kamu tak melakuklan persiapan apa-apa.
Ada baiknya kamu memiliki basic survival skill supaya selalu sigap ketika daerah tempat tinggalmu dilanda bencana. Salah satunya dengan menyiapkan tas siaga bencana yang wajib kamu bawa saat mengungsi.
Berikut ini tujuh benda yang wajib ada dalam tas siaga bencana.
1. First Aid Kit
Benda yang wajib dibawa pasca bencana alam adalah First Aid Kit. First Aid Kit yang perlu disiapkan berisi obat-obatan dan peralatan medis. Siapkan obat-obatan berupa antiseptik, obat diare, obat maag, paracetamol dan obat alergi. Sementara peralatan medis yang perlu disiapkan berupa termometer, plester, perban dan kantong kompres.
Dalam beberapa kasus bencana alam seperti kebakaran, kamu juga perlu menyiapkan masker khusus N95 dan botol oksigen. Simpan selalu medical kit dalam ransel dan pastikan kamu mengecek masa kadaluarsa obat-obatan oral secara berkala ya.
Baca Juga: Nggak Pede karena Kerutan di Wajah? Yuk, Atasi dengan Cara Ini!
2. Makanan kaleng
Selalu stok makanan-makanan yang tahan lama seperti makanan instan, makanan kaleng, atau minuman berenergi. Kamu bisa menggunakan stock makanan tersebut jika belum ada bantuan makanan di tenda pengungsian.
Cek selalu tanggal kadaluarsa snack dan makanan kaleng secara berkala, ya!
3. Pakaian ganti
Simpan beberapa pasang pakaian ganti dan pakaian dalam di dalam tas siaga bencana. Pilihlah pakaian yang nyaman dan juga sesuai dengan iklim di daerahmu. Kamu juga membutuhkan selimut untuk tetap hangat. Agar tidak makan tempat, bawalah emergency blanket yang terbuat dari alumunium foil. Selimut emergensi ini sangat tipis dan mudah dibawa kemana-mana.
4. Toiletries
Meskipun daerah tempat tinggal kalian lagi dilanda bencana, bukan berarti kalian tidak menjaga kebersihan diri ya. Siapkan toiletries seperti sabun cair, odol dan sikat gigi dalam bentuk travel size dan selalu simpan dalam tas.
Siapkan juga tisu basah, tisu kering dan handuk kecil untuk mengeringkan tubuh. Tak hanya toiletries, ada baiknya menyiapkan hand sanitizer untuk menjaga telapak tangan kalian tetap bersih.
5. Tool Kit
Tool Kit yang harus dibawa pasca bencana adalah, headlamps, peluit multifungsi dan pisau lipat.
Daerah-daerah yang dilanda bencana alam biasanya akan mengalami krisis air bersih. Siapkan jerigen atau kantung air untuk menyimpan cadangan air bersih. Biar lebih praktis, kamu bisa membeli jerigen lipat yang terbuat dari plastik tebal.
Baca Juga: Begini Cara Makan Fast Food yang Praktis, Guys!
6. Dokumen penting
Kumpulkan dokumen-dokumen penting seperti Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, Ijazah dan Akta Jual Beli dalam satu map dan simpanlah di tempat yang mudah terjangkau. Jika sewaktu-waktu terjadi bencana, kamu bisa langsung memasukkannya dalam ransel siaga bencana.
7. Power bank
Kamu tentu membutuhkan gadget untuk tetap terhubung dengan keluarga kan? Siapkan satu power bank yang selalu kamu simpan dalam tas untuk berjaga-jaga saat baterai handphonemu habis.
Masukkan semua alat-alat tersebut dalam tas siaga bencana dan simpanlah di tempat yang mudah dijangkau