Zodiak Minggu Ini: Capricorn Ikuti Kata Hati, Scorpio Hindari Konflik

Jakarta - Hadapi liku-liku kehidupan percintaan, kesehatan, karier, atau keuanganmu dengan lebih optimistis. Yuk intip apa kata zodiak kamu minggu ini, biar kamu bisa melewati hari-harimu dengan sukses. Langsung cek ulasan selengkapnya, ya?'
Aries
Percintaan
Single: Perubahan besar yang terjadi dalam kehidupanmu bakal menuntutmu untuk beradaptasi dengan cepat.
Taken: Butuh keterbukaan agar masalahmu dan dia segera selesai.
Keuangan: Ada tawaran menggiurkan untuk menambah pundi-pundi. Patut dipertimbangkan nih.
Pekerjaan: Bersikap realistis akan lebih memudahkan kamu dalam bekerja.
Kesehatan: Jaga keseimbangan kesehatan fisik dan mental kamu.
Taurus
Percintaan
Single: Waktunya mewujudkan rencana yang sudah kamu pendam. Jangan ragu buat PDKT duluan.
Taken: Ubah gaya bicaramu dan dia kalau nggak mau ada miskomunikasi yang terjadi.
Keuangan: Lagi seret. Lebaran dengan sederhana aja ya?
Pekerjaan: Buat perencanaan yang matang agar pekerjaan nggak menumpuk.
Kesehatan: Stres yang kamu alami dapat diatasi dengan berlibur dan santai sejenak.
Gemini
Percintaan
Single: Teman-teman adalah aset berharga untuk mempertemukan kamu dengan orang yang spesial.
Taken: Hubunganmu dan dia akan meningkat ke arah yang lebih positif. Ini bikin mood kalian jadi lebih baik.
Keuangan: Ada pengeluaran mendadak yang tak terduga.
Pekerjaan: Banyak tekanan untuk membuat perubahan dan kemajuan dalam bidang pekerjaanmu.
Kesehatan: Sikap dan gaya hidup positif bakal bikin kesehatanmu juga terjaga dengan baik.
Cancer
Percintaan
Single: Pertemuan dengan saudara dan teman lama bikin momen yang sangat berkesan buat kamu.
Taken: Hadapi pasangan dengan sikap dewasa. Jangan ikuti moodnya yang lagi gak beraturan.
Keuangan: Rasa khawatir akan masa depan bisa kamu atasi dengan membuat perencanaan keuangan yang baik.
Pekerjaan: Kedepankan logika dan pertimbangan yang matang sebelum membuat keputusan.
Kesehatan: Awas kecapekan. Atur pola tidur dan istirahat dengan baik.
Leo
Percintaan
Single: Jangan ragu untuk minta bantuan pada teman yang kamu percaya. Mereka sangat potensial mengenalkanmu pada orang yang cocok, loh.
Taken: Hubunganmu sama dia udah mulai berubah. Saatnya kamu membuat keputusan demi masa depan kalian.
Keuangan: Kestabilan kondisi keuanganmu tergantung seberapa konsisten kamu mengatur keuangan.
Pekerjaan: Karier yang meningkat bakal bikin semangat kamu kembali muncul.
Kesehatan: Jangan abaikan tanda-tanda gangguan kesehatan meski terlihat sepele.
Virgo
Percintaan
Single: Seorang sahabat lagi butuh bantuan dan dukunganmu.
Taken: Sikap keras kepala dan egois cuma bikin situasi makin meruncing.
Keuangan: Ada masalah keuangan yang mesti kamu selesaikan dengan segera.
Pekerjaan: Perubahan positif di tempat kerja bikin kariermu juga ikut meningkat.
Kesehatan: Seimbangkan diri dengan yoga atau meditasi, setelah sibuk seharian.
Libra
Percintaan
Single: Waspada orang yang bermuka dua dan menusuk dari belakang. Nggak semua orang perlu tahu isi hatimu.
Taken: Luangkan waktu khusus di akhir minggu dengan si dia.
Keuangan: Hindari godaan berbelanja, apalagi banyak diskon Lebaran.
Pekerjaan: Situasi stagnan di tempat kerja akhirnya akan berubah juga.
Kesehatan: Jaga kondisi hadapi kesibukan dan banyaknya acara selama liburan.
Scorpio
Percintaan
Single: Perubahan yang terjadi di dalam rumah bakal membawa ‘angin segar’ buatmu.
Taken: Hindari perselisihan dan konflik yang bakal memicu retaknya hubungan.
Keuangan: Tenang. Kalem aja guys dalam membelanjakan THR. Jangan sampai keteteran sebelum akhir bulan.
Pekerjaan: Fokus aja pada tugas dan pekerjaan yang dipercayakan padamu. Tak perlu ambil pusing dengan pendapat orang lain.
Kesehatan: Waspada gangguan sakit kepala karena ketegangan yang kamu hadapi di tempat kerja.
Sagitarius
Percintaan
Single: Masalah di rumah akan segera mereda dan membuatmu kembali merasa tenang.
Taken: Jangan lupa tetap mesra dan have fun meski hubungan sudah terjalin lama.
Keuangan: Aman. Kamu akan segera mendapatkan solusi dari masalah keuanganmu.
Pekerjaan: Kerjaan yang datang tiba-tiba memaksamu harus mengubah agenda dengan cepat.
Kesehatan: Kelola stres dengan meditasi atau berolahraga di tempat yang tenang.
Capricorn
Percintaan
Single: Ikuti kata hatimu aja. Jangan paksakan diri kalau nggak nyaman sama dia.
Taken: Utamakan kebutuhan pasangan untuk merasa dicintai dan dihargai.
Keuangan: Tunda dulu keinginan berbelanja barang-barang.
Pekerjaan: Kedisiplinan dan pengaturan yang baik diperlukan agar kerjaanmu nggak keteteran.
Kesehatan: Jauhi kegiatan yang berisiko membahayakan kesehatanmu.
Aquarius
Percintaan
Single: Nggak cuma komputer yang perlu di-restart, hidupmu juga perlu berhenti sejenak dan mulai lagi semua dari awal dengan lebih fresh.
Taken: Saatnya menebus kesalahan yang pernah kamu buat pada pasangan.
Keuangan: Awas pengeluaran membengkak akibat liburan.
Pekerjaan: Mendengarkan masukan dan saran dari rekan kerja, bakal membantumu menyelesaikan masalah dengan lebih cepat.
Kesehatan: Jaga stamina agar tetap prima selama liburan.
Pisces
Percintaan
Single: Gali potensi diri yang selama ini terpendam dan kamu abaikan.
Taken: Setiap sikap dan perbuatan pasti ada konsekuensinya. Hati-hati dengan apa yang kamu ucapkan.
Keuangan: Banyaknya pengeluaran bikin kantong bolong.
Pekerjaan: Usulan dan saran dari rekan kerja ada baiknya juga loh untuk dipertimbangkan.
Kesehatan: Jaga pola makan seimbang dan istirahat dengan teratur, agar kondisi tetap fit.