URtainment

Hal yang Perlu Kamu Lakukan Agar Terhindar dari Kanker Usus

Urbanasia, Selasa, 22 Januari 2019 22.55 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Hal yang Perlu Kamu Lakukan Agar Terhindar dari Kanker Usus
Image: Ilustrasi gejala penyakit kanker usus / Buoy Health

Urban Asia “ Kabar duka datang dari keluarga Ustaz Maulana pada hari Senin (21/1) kemarin. Istrinya, Nuraliyah meninggal dunia pada hari Minggu (20/1). Pada beberapa media, Ustaz Maulana mengungkapkan bahwa penyebab kematian istrinya adalah penyakit kanker usus yang baru ditemukan pada bulan September (2018) lalu.

Tentunya, hal ini menjadi duka tersendiri bagi Ustaz Maulana dan keluarga. Maka dari itu, Kaum Urban, berikut merupakan sedikit pemaparan mengenai kanker usus dan hal yang yang bisa kamu lakukan supaya terhindar dari penyakit tersebut.Pada dasarnya, belum ada kejelasan apa penyebab sebenarnya dari kanker usus. Akan tetapi penyebab khusus dari penyakit belum bisa dikatakan jelas. Yang pasti, penyakit ini terjadi karena sel-sel yang ada di dalam usus mengalami kegagalan dalam membentuk cetak biru genetik di dalam tubuh, guys! Mulanya, sel-sel yang sehat akan tumbuh dan terbagi secara berurutan untuk menjaga agar tubuh dapat berfungsi secara normal. Akan tetapi, kemudian ketika sel DNA rusak, maka sel-sel tersebut akan terus membelah”meskipun sebetulnya tidak perlu. Alhasil, sel-sel tersebut menjadi terakumulasi dan membentuk kanker. Lalu, apa sih yang bisa Kaum Urban lakukan untuk mencegah hal ini dapat terjadi? Jaga berat badanTernyata Kaum Urban, menjaga berat badan juga penting. Diimbangi dengan olahraga rutin, maka tubuh kamu akan menjadi lebih sehat.Berat badan yang ideal dapat menghindarkan kamu dari terjangkit penyakit, termasuk kanker usus ini, guys! Berolahraga Setidak-tidaknya nih, guys, lakukan olahrga selama tiga puluh menit per harinya. Kalau sebelumnya kamu tidak pernah berolahraga, lakuka pelan-pelan, Kaum Urban! Baru kemudian nanti tambah durasi berolahragamu hingga mencapai tiga puluh menit. Kalau kamu merasa ragu, coba deh tanya saran dari doktermu olahraga seperti apa yang cocok untukmu. Perbanyak konsumsi buah dan sayurBuah dan sayur mengandung vitamin, mineral, dan juga antioksidan. Hal tersebut memiliki peran dalam pencegahan terhadap kanker. Pilihlah berbagai jenis buah dan sayuran untuk bisa mendapatkan berbagai jenis vitamin dan juga nutrisi yang terkandung.

Kurangi konsumsi daging merah, khususnya daging yang diprosesMemakan terlalu banyak daging merah, seperti stik, burger, dan daging babi, dapat meningkatkan risiko akan kanker usus.

Bahkan, daging yang diproses, seperti bacon dan sosis, dapat meningkatkan risiko lebih besar. Jadi, lebih baik untuk mengurangi konsumsi kedua jenis daging tersebut. Kurangi konsumsi alkohol dan berhenti merokokBerhenti mengonsumsi alkohol dan juga merokok memang tidaklah mudah bagi sebagian besar orang. Akan tetapi, akan lebih baik apabila kamu mencoba mengurangi konsumsi keduanya ya, guys!Faktanya, kedua hal tersebut memang dapat meningkatkan risiko akan kanker usus. Jadi, guys, kita tidak pernah tahu sejauh apa suatu penyakit dapat menjangkiti diri kita. Maka dari itu, gaya hidup sehat harus diperhatikan sebagai upaya pencegah. Kamu setuju enggak sih, Kaum Urban?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait