URsport

Harapan Besar Real Madrid Bernama Eden Hazard

Urbanasia, Minggu, 16 Juni 2019 04.58 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Harapan Besar Real Madrid Bernama Eden Hazard
Image: Image: Standard

Urban Asia - Real Madrid sudah pasti akan melupakan musim 2018/2019 yang berjalan sangat buruk untuk mereka. Harapan El Real untuk bangkit itu disematkan pada Eden Hazard.

Madrid musim lalu gagal total di tiga kompetisi yang diikuti, termasuk Liga Champions yang dalam tiga musim sebelumnya selalu dimenangi. Mereka juga cuma finis ketiga di LaLiga, di bawah Barcelona dan Atletico Madrid serta gagal di semifinal Copa del Rey.

Bukan musim yang tentunya ingin diingat para pemain Madrid dan terutama fans, Apalagi mereka juga dilanda keretakan di dalam ruang ganti terutama dengan pergantian pelatih sampai tiga kali.

Tapi, jika ada yang ingin disalahkan atas terpuruknya Madrid musim lalu adalah mandulnya lini depan mereka. Tidak ada pemain top yang didatangkan setelah Cristiano Ronaldo dilego ke Juventus.

Madrid pun bergerak cepat dengan mendatangkan Luka Jovic dari Eintracht Frankfurt pada bursa transfer musim panas ini dengan banderol 60 juta euro. Tak cukup dengan Jovic, Madrid akhirnya merealisasikan hadirnya Hazard di Santiago Bernabeu.

Setelah melewati proses negosiasi yang cukup alot dengan Chelsea, Hazard pun didatangkan dengan banderol 80 juta euro, yang bisa naik hingga 100 juta euro. Ini adalah jawaban atas keinginan fans melihat lagi pemain bintang datang setelah terakhir Gareth Bale pada 2013.

Tradisi Los Galacticos Madrid praktis hilang dalam empat tahun terakhir, yang dipuncaki dengan prestasi buruk tim musim lalu. Maka beban berat pun ada di pundak Hazard untuk bisa membawa Los Merengues bangkit musim ini.

Antusiasme fans pun terlihat ketika mereka memadati stadion saat perkenalan Hazard secara resmi, Jumat (14/6/2019) dini hari WIB kemarin. Tercatat sekitar 50 ribu Madridista hadir atau lebih dari setengah kapasitas stadion.

Dicatat Bleacher Report, jumlah Hazard ini masih kalah banyak ketimbang Ronaldo saat diperkenalkan sebagai pemain Madrid sedekade lalu. Saat itu ada 75 ribu fans yang menyambut kehadiran Ronaldo.

Bahkan Hazard masih kalah dari Kaka yang disambut 55 ribu penonton yang memadati Bernabeu. Hazard cuma ada di urutan keenam pesepakbola dengan sambutan terbesar. Meski demikian, Hazard menyimpan hasrat besar untuk bisa meraih sukses bersama Madrid musim ini.

"Aku sudah lama memimpikan bisa bermain di sini. Aku sudah menghabiskan waktu di Lille dan Chelsea. Sekarang waktunya membicarakan tentang sebelum dan sesudah di dalam karierku. Aku berada di klub terbesar di dunia dan yang akan membantuku untuk maju," ujar Hazard seperti dilansir ESPN.

"Fans menuntut karena klubnya menuntut. Sebauh klub yang menginginkan memenangi semuanya dan wajar kalau orang-orang mengharapkan yang terbaik," sambung dia.

"Kuncinya adalah bekeraja sekeras mungkin di atas lapangan. Aku sudah datang kemari untuk memberikan yang terbaik bagi Real Madrid dan kuharap fans akan gembira,."

Sambil mencium badge Madrid, Hazard pun lantas berteriak "Hala Madrid". Tampaknya sang juru selamat sudah siap membantu Madrid keluar dari kesengsaraan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait