URtech

Harga iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max yang Bawa Kamera 48 MP

Shinta Galih, Kamis, 8 September 2022 11.52 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Harga iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max yang Bawa Kamera 48 MP
Image: Apple

Jakarta - Apple turut meluncurkan iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max. Keduanya didapuk sebagai suksesor yang membawa banyak peningkatan dibanding sebelumnya.

Paling terlihat bagian atas layarnya, Apple telah menyingkirkan poni atau notch dan menggantikannya dengan punch hole yang dinamai Dynamic Island. Di area tersebut dimanfaatkan untuk menampilkan notifikasi atau kontrol interaktif.

Apple akhirnya menghadirkan Always-On Display di lini iPhone 14 Pro. Untuk layar sendiri, iPhone 14 Pro datang dengan layar OLED LTPO 6,1 inci, sementara versi Pro Max-nya hadir dengan layar lebih besar di 6,7 inci. 

Layar smartphone ini memiliki tingkat kecerahan 2000 nits yang diklaim dua kali lebih terang dibandingkan iPhone 13 Pro. Apple memberikan perlindungan menggunakan lapisan ceramic shield.

Untuk pertama kalinya, lini iPhone Pro dibekali dengan kamera utama 48MP dengan sensor quad-pixel. Berbekal kemampuan ini, hasil foto yang dihasilkan dalam kondisi low-light tetap mampu tampil prima.

Apple turut menyematkan kamera ultra wide 12MP dan lensa telephoto 12 MP yang mendukung 3x optical zoom. Sementara di bagian depan dipasang kamera selfie 12 MP.

Fitur baru lain yang dihadirkan di iPhone 14 Pro series adalah Crash Detection yang bisa mendeteksi tabrakan mobil yang parah dan secara otomatis menghubungi layanan darurat saat pengguna tidak sadar atau tidak bisa menggapai ponsel mereka. Makin lengkap adanya komunikasi darurat melalui satelit.

Urusan dapur pacunya diserahkan pada chip A16 yang diklaim sangat kencang, bahkan diklaim mengalahkan chipset yang ada di pasaran saat ini.

Harga iPhone 14 Pro dibanderol mulai dari USD 999 atau sekitar Rp 14,8 juta. Sementara harga iPhone 14 Pro Max adalah USD 1.099 atau sekitar Rp 16,4 juta.

iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max tersedia dalam empat pilihan warna, yakni deep black, silver, gold, dan deep purple. Ponsel ini mulai bisa dipesan 9 September di sejumlah negara di dunia, sayangnya Indonesia belum termasuk di dalamnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait