URtech

Hari Raya Nyepi, Kominfo Nonaktifkan Layanan Internet di Bali

Ika Virginaputri, Kamis, 3 Maret 2022 09.25 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Hari Raya Nyepi, Kominfo Nonaktifkan Layanan Internet di Bali
Image: Suasana Hari Raya Nyepi di Bali (Foto: FikriYusuf/Antara)

Jakarta - Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, Hari Raya Nyepi di Bali tahun 2022 ini juga akan berlangsung tanpa akses internet, layanan data seluler, dan layanan data seluler dan IPTV (Internet Protocol Television).

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi Bali, Gede Pramana.

"Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, provider yang melayani data seluler dan IPTV di wilayah Provinsi Bali dan sekitarnya akan mematikan data seluler dan IPTV," kata Gede Pramana, Minggu (27/2/2022).

1646273842-Gede-Pramana.jpegSumber: Gede Pramana, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Pemerintah Provinsi Bali (Foto: Pemprov Bali)

Layanan data seluler dan IPTV akan dimatikan pada 3 Maret 2022 mulai pukul 06.00 Wita hingga 4 Maret 2022 pukul 06.00 Wita.

Hal itu, lanjut dia, sudah diperkuat dengan SE Menteri Komunikasi dan Informatika RI Nomor 2 Tahun 2022 serta Surat Seruan Forum Kerukunan Umat Beragama Provinsi Bali Tahun 2022.

"Ini artinya layanan data seluler di HP akan dimatikan, namun pada objek vital dan untuk kepentingan umum lainnya masih tetap berjalan," tambah Gede Pramana lagi. 

Objek vital yang dimaksud contohnya seperti layanan rumah sakit, kantor kepolisian, militer, BPBD, BMKG, BASARNAS, bandara, pemadam kebakaran dan lainnya yang sejenis.

Melansir laman situs Pemerintah Provinsi Bali, Gede Pramana juga mengungkapkan bahwa Balai Monitoring Spektrum Frekuensi Radio Kelas II Denpasar akan tetap melaksanakan monitoring selama pelaksanaan Hari Raya Nyepi sebagai upaya antisipasi terhadap permasalahan yang mungkin terjadi

Gede Pramana berharap masyarakat untuk tetap tertib serta mematuhi ketentuan yang berlaku selama perayaan hari raya Nyepi apalagi masih berlangsung dalam masa pandemi.

“Saya harap seluruh masyarakat yang ada di Bali memaklumi dan menjalankan ketentuan yang telah ditetapkan pemerintah, sehingga perayaan Nyepi tahun ini dapat berlangsung dengan khidmat,” tutupnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait