URtrending

Heboh Oreo Supreme Rp 500 Ribu, Tertarik Beli?

Eronika Dwi, Kamis, 14 Mei 2020 12.15 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Heboh Oreo Supreme Rp 500 Ribu, Tertarik Beli?
Image: Oreo Supreme (sumber: Tokopedia)

Jakarta - Baru-baru ini, dunia sedang digemparkan dengan hadirnya varian Oreo berwarna merah. Varian terbaru Oreo itu merupakan hasil kerjasama Oreo dengan merek fesyen ternama Supreme yang membuat gebrakan baru membuat sebuah makanan.

Nah, yang menjadikan varian terbaru Oreo Supreme ini gempar adalah harganya yang fantastis. Untuk tiga keping dalam satu bungkusnya saja dijual dengan harga rata-rata Rp 500 ribu.

Dilihat dari bentuk, ukuran dan isi, Oreo Supreme ini terlihat sama saja seperti Oreo lainnya. Hanya saja warnanya yang berbeda. Namun, saat membelinya, akan terlihat bahwa ukuran dari Oreo Supreme ini sedikit lebih besar dan krim di dalamnya lebih tebal.

Dalam bentuk Oreo Supreme terdapat logo "Supreme" di tengah biskuit yang dikelilingi motif bintang.

Selebgram Rachel Vennya dan YouTuber Rachel Goddard pun ikut dibuat penasaran dengan Oreo Supreme. Bersama sang suami, Niko, Rachel Vennya membagikan video review camilan dengan rasa red velvet itu melalui Instagram Stories.

Usai mencicipi, Rachel Vennya tidak berkomentar apa-apa. Hanya Niko yang menyebut kalau rasa Oreo Supreme itu enak, namun harganya tetap tidak sesuai.

"Enak tapi gak worth it," kata Niko, yang dikutip Kamis (14/5).

Lalu, YouTuber Rachel Goddard membagikan reviewnya melalui video di channel Youtube-nya. Menurut Rachel Goddard, Oreo Supreme memiliki rasa yang enak banget, terlebih jika dimakan tanpa susu.

"Kalau menurut gua dari rasa itu enak banget kalo dimakan tanpa susu, karena menurut gua kalo dicampur susu sama krimnya manisnya luar biasa dan gua pecinta Oreo tanpa susu tanpa kirimnya," jelas Rachel Goddard, yang dikutip Kamis (14/5).

Meski begitu, untuk harga masih kurang sesuai. Dia juga menyebut bahwa harga satu kardus Oreo Supreme itu dibanderol dengan harga Rp 97 juta.

"Tapi harga lima ratus rebu buat tiga biskuit, sembilan puluh tujuh juta untuk satu kardus, itu rasanya kurang masuk di amplop ya," lanjut Rachel Goddard.

Diketahui, Oreo Supreme ini pertama kali dipublikasikan pada 17 Februari lalu melalui akun Twitter resmi Oreo (@oreocookie) dan Supreme (@thesupremesaint). Varian Oreo ini pertama kali dijual di toko Supreme New York, Lower East Side, dan Brooklyn, pada 20 Februari 2020 lalu.

Kabarnya, Oreo Supreme ini akan dijual di toko Supreme di seluruh dunia, bersamaan dengan peluncuran koleksi pakaian musim semi dan panas Supreme.

Namun, bagi kalian yang penasaran dan tertarik mencoba, produk Oreo Supreme ini sudah bisa didapat di beberapa ecommerce Indonesia. Tertarik mencoba?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait