Ikuti Jejak Rekannya, Rose BLACKPINK Bakal Bikin Kanal YouTube

Jakarta - Merayakan ulang tahunnya yang ke-25 pada Kamis (11/2/2021) kemarin, Rose BLACKPINK menyapa penggemarnya lewat live streaming di V Live.
Selama live streaming, Rose mengisyaratkan beberapa kabar menarik nih, Urbanreaders.
Selain membicarakan persiapan mengenai debut solonya 'Gone', Rose juga berencana membuat kanal YouTube-nya sendiri dalam waktu dekat.
Saat itu, salah seorang penggemar bertanya apakah Rose punya rencana untuk membuat kanal YouTube.
"Saya merasa bahwa setelah merilis lagu solo saya, saya mungkin akan membuatnya (kanal YouTube)," kata Rose, dikutip dari Soompi, Jumat (12/2/2021).
"Bagaimana semuanya? Itu adalah spoiler yang sangat menyegarkan, bukan? Itu cukup bagus, bukan?" lanjut Rose dengan nada bercanda.
Debut solo Rose sendiri kemungkinan akan dirilis pada Maret mendatang, guys. Lagu debutnya itu pertama kalinya ditampilkan di konser online BLACKPINK 'THE SHOW' pada akhir Januari lalu.
Sayangnya, YG Entertainment belum mau mengonfirmasi tanggal pasti dari debut solo Rose tersebut, namun mereka berencana untuk membuat pengumuman dalam waktu dekat.
Selain Rose, member BLACKPINK lainnya yang sudah memiliki kanal YouTube sendiri adalah Lisa dan Jennie.