URtainment

Impian Masa Kecil The Rock Terwujud, Jadi Black Adam di DC

Kintan Lestari, Jumat, 15 November 2019 19.30 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Impian Masa Kecil The Rock Terwujud, Jadi Black Adam di DC
Image: Instagram @therock

Jakarta - Satu lagi selebriti yang bergabung dengan DC Universe. Dia adalah Dwayne Johnson 'The Rock'.

The Rock terpilih memerankan karakter Black Adam. Hal itu terungkap lewat akun Instagram pribadinya dimana ia memposting poster superhero yang mengenakan kostum warna hitam dan kuning. .

Di Instagram ia menulis curhatan panjang soal impian masa kecilnya yang ingin menjadi pahlawan super.

"Seperti kebanyakan anak yang sedang tumbuh, aku bermimpi jadi superhero. Punya kekuatan super bertarung untuk apa yang benar dan selalu melindungi orang-orang. Itu semua mengubahku, ketika berumur 10 tahun dan pertama kali diperkenalkan ke pahlawan terhebat sepanjang waktu - SUPERMAN," tulisnya di caption.

"Sebagai anak-anak, Superman adalah pahlawan yang selalu aku inginkan. Tapi, setelah beberapa tahun berfantasi, aku sadar bahwa aku tidak akan mungkin jadi Superman. Aku terlalu pemberontak, terlalu ribut, terlalu tahan terhadap konvensi dan otoritas. Terlepas dari masalahku, aku masih anak yang baik dengan hati yang baik - aku hanya suka melakukan hal-hal dengan caraku sendiri," lanjutnya lagi.

Baca Juga: She Hulk, Moon Knight dan Ms Marvel Resmi Jadi Superhero Marvel

Lebih lanjut aktor 47 tahun itu menjelaskan karakter superhero yang akan diperankannya.

"Sekarang, bertahun-tahun sebagai seorang pria, dengan DNA yang sama seperti saat aku kecil - mimpiku jadi pahlawan akhirnya terwujud. Aku bangga bergabung ikon #DCUniverse, dan merupakan kesenangan sejati untuk menjadi, BLACK ADAM. BLACK ADAM dikaruniai magic yang kekuatannya setara dengan Superman, bedanya dia tidak sepenuhnya memenuhi aturan. Dia pemberontak, seperti superhero lainnya, yang akan selalu melakukan apa yang benar untuk orang-orang - tetapi dia melakukannya dengan caranya sendiri," tulis The Rock.

"Kebenaran dan keadilan - jalan BLACK ADAM. Peran ini tidak seperti peran lainnya yang kuperankan dalam karierku dan aku sangat berterima kasih kita semua akan melakukan perjalanan ini bersama," tutupnya.

Di bagian bawah poster juga tertera tanggal 12.21.21 yang kemungkinan merupakan tanggal tayang film Black Adam yang berjudul The Man in Black.

View this post on Instagram

The Man in Black ⚡️ Like most kids growing up, I dreamed about being a superhero. Having cool superpowers, fighting for what’s right and always protecting the people. It all changed for me, when I was 10yrs old and was first introduced to the greatest superhero of all time - SUPERMAN. As a kid, Superman was the hero I always wanted to be. But, a few years into my fantasy, I realized that Superman was the hero, I could never be. I was too rebellious. Too rambunctious. Too resistant to convention and authority. Despite my troubles, I was still a good kid with a good heart - I just liked to do things my way. Now, years later as a man, with the same DNA I had as a kid - my superhero dreams have come true. I’m honored to join the iconic #DCUniverse and it’s a true pleasure to become, BLACK ADAM. BLACK ADAM is blessed by magic with the powers equal to SUPERMAN, but the difference is he doesn’t toe the mark or walk the line. He’s a rebellious, one of a kind superhero, who’ll always do what’s right for the people - but he does it his way. Truth and justice - the BLACK ADAM way. This role is unlike any other I’ve ever played in my career and I’m grateful to the bone we’ll all go on this journey together. BLACK ADAM 12.22.21 ⚡️ Huge thank you to my friends, @jimlee and @bosslogic for this first time ever bad ass collaboration.

A post shared by therock (@therock) on

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait