URtrending

Indonesia Nilai Lomba Kartun Nabi Muhammad yang Diadakan Geert Wilders, Provokatif

Urbanasia, Senin, 22 Oktober 2018 13.32 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Indonesia Nilai Lomba Kartun Nabi Muhammad yang Diadakan Geert Wilders, Provokatif
Image: Sumber: Reuters

Urban Asia “ Politisi Belanda dari Partai Kebebasan yang identik dengan narasi Anti Islam dan Anti Imigran Geert Wilders membatalkan rencana lomba karikatur Nabi Muhammad yang ingin diselenggarakannya.

Untuk mencegah jatuhnya korban bila terjadi kerusuhan, saya memutuskan untuk membatalkan lomba tersebut, kata Wilders seperti dikutip dari Al Jazeera, Jumat (31/8).

Lomba yang direncanakan Wilders ini sudah diumumkan sejak 12 Juni lalu. Dan diklaim telah disetujui oleh Badan Anti-Terorisme Belanda, NCTV.

Indonesia yang merupakan negara dengan mayoritas penduduk muslim melalui Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi mengecam rencana Wilders tersebut. Menurutnya yang dilakukan Wilders terlalu berlebihan dan melampaui batas.

"Ini merupakan tindakan provokatif dan tidak bertanggungjawab," kata Menteri Retno.

Menteri Retno menambahkan, hal yang dilakukan Wilders telah mengancam upaya bersama dalam menciptakan perdamaian, stabilitas dan toleransi antaragama serta peradaban. Selain itu, jika rencana tersebut dikatakan sebuah kebebasan berekspresi, tetap harus ada yang dihormati.

"Semua pihak berkewajiban untuk senantiasa memegang teguh prinsip toleransi untuk saling menghormati," tegas Retno.

Selain Indonesia, rakyat Pakistan juga menolak rancana dari Wilders tersebut. Bahkan seorang Pria yang diduga warga negara Pakistan melakukan sebuah ancaman pembunuhan, namun telah ditangkap di Den Haag pada Selasa kemarin.

Menguatkan, diinformasikan oleh Al Jazeera, Ilmuwan Politik di Queen Mary University of London, Stijn van Kessel, menyatakan tindakan Wilders adalah untuk mendapatkan perhatian media dalam menghadapi berkurangnya dukungan publik kepadanya.

"Wilders tidak benar-benar tertarik pada kontes kartun itu, tetapi ini adalah caranya untuk memancing perhatian media. Ia berharap perlombaan tersebut akan membuahkan suara baginya," imbuh Kessel.

Terakhir Wilders mengakui sudah ada 200 kartun yang diterimanya. Dan pemenang yang akan mendapatkan hadiah berupa uang sebesar Rp. 148 juta rencananya akan diumumkan di Gedung Parlemen Belanda pada November mendatang, tapi sekali lagi semua sudah dibatalkan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait