URtrending

Ini Dia 8 Makanan Khas Lebaran dari Berbagai Negara, Beragam!

Citra Resmi (Urbanasia Bandung), Sabtu, 8 Juni 2019 15.23 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Ini Dia 8 Makanan Khas Lebaran dari Berbagai Negara, Beragam!
Image: Ilustrasi hidangan lebaran. (Image: iStockphoto)

Urban Asia - Kalau di Indonesia, tiap lebaran, kita pasti akrab dengan yang namanya sajian ketupat lengkap dengan opor ayam, semur daging, dan sambel goreng kentang.

Tapi pernah ngebayangin gak sih gimana ya sajian lebaran di negara mayoritas Islam lainnya? kalau belum kebayang, simak nih 8 makanan khas kebaran dari berbagai negara di bawah ini!

Sheer kurma, Pakistan

Saat ramadhan, kurma menjadi buah primadona yang jadi favorit. Di Pakista, terdapa olahan kurma yang paling digemari yakni sheer kurma. Sheer kurma merupakan sajian puding yang terdiri dari campuran kurma, susu, sekaligus vermicelli.

Hyderabad haleem, India

India punya sajian khas lebaran yang dibuat dari daging kambing, lho. Sajian bernama hyderabad haleem ini dibuat dari kambing yang direbus, kemudian dicampur telur, bubur gandum, dan ditaburi bawang goreng berlimpah. Wah, jadi pengen coba gak sih?

Klecha, Irak

Lagi-lagi kurma, sajian lebaran dari Irak juga berbahan dasar buah satu ini. Ada klecha, sajian ini berbentuk seperti kue bolen atau pia, berisi campuran kurma dan kacang. Uniknya, katanya klecha ini memiliki aroma mawar yang khas.

Semolina, Myanmar

Myanmar punya sajian lebaran bernama semolina yang sekilas mirip ketan. Semolina adalah kue manis yang biasa disajikan sebagai penutup ketika lebaran.

Kahk, Mesir

Mirip seperti Indonesia, Mesir ternyata juga gemar menyajikan kue kering saat lebaran. Mereka punya khak, kue kering berisi kacang dilumuri gula.

Kari chotpoti, Bangladesh

Warga India yang selalu lekat dengan kari punya sajian khas lebaran yang juga berbahan utama kari. Ada Kari Chotpoti dari Bangladesh yang terdiri dari campuran kari dengan kacang polong, kentang, dan telur.

Halawa, Turki

Saat hari raya, debyaza, halawa, dan ta’teema jadi sajian khas yang selalu ada di Turki. Ketiga makanan ini merupakan puding khas Turki yang membutuhkan waktu agak lama untuk membuatnya.

Qatayef, Yordania

Qatayef merupakan pancake dengan topping kacang, gula, dan bubuk kayu manis dari Yordania. Biasanya sajian in juga ditambahkan dengan sirup dan madu biar makin manis.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait