URtech

Intip Spesifikasi Huawei MateBook D14 dan D15 Generasi Terbaru!

Shinta Galih, Rabu, 13 April 2022 08.45 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Intip Spesifikasi Huawei MateBook D14 dan D15 Generasi Terbaru!
Image: MateBook D14 dan D15. (Dok. Huawei)

Jakarta - Huawei resmi merilis MateBook D14 dan D15 generasi terbaru di Indonesia. Kini ditenagai prosesor Intel generasi ke-11 yang menjanjikan performa tinggi dengan fitur yang mendongkrak produktivitas.

“Rangkaian laptop baru tersebut tidak hanya dibuat dengan indah, namun juga sangat kuat. Ini dikarenakan bahan, pengerjaan, dan kualitas pembuatan produk-produk Huawei MateBook semuanya mencerminkan standar industri yang tinggi, memastikan setiap laptop yang diproduksi oleh Huawei adalah tolak ukur teknologi premium,” kata Patrick Ru, Country Head of Huawei CBG Indonesia.

MateBook D14 (layar 14 inci) maupun MateBook D15 (layar 15,6 inci) sama-sama dirancang sebagai perangkat terjangkau, namun kental akan nuansa premium. Kedua laptop ini memiliki layar full-screen, karena bezelnya tipis bikin rasio screen-to-body mencapai masing-masing 84 persen u dan 87 persen.

Dari segi kenyamanan untuk mata, kedua laptop ini memiliki fitur 'Flicker- Free' serta sertifikasi 'Low Blue Light' dari TUV Rheinland, sehingga penggunanya bisa beraktivitas dengan aman dan mengurangi ketegangan di mata meski penggunaannya membutuhkan waktu berjam- jam.  

Bodi kedua laptop ini tipis dan ringan. MateBook D14 dan D15 memiliki tebal 15,9 milimeter dan 16,9 milimeter. Seperti seri-seri pendahulunya, seri laptop terbaru ini juga didesain agar tahan banting terhadap berbagai skenario pemakaian, sehingga meminimalisir kerusakan akibat benturan dan goresan.

Keduanya ditenagai oleh prosesor Intel Core i5 generasi ke-11 dan Windows 11 operating system, yang mampu menjadikan kinerja dan tingkat responsifnya lebih optimal sekaligus efisien, termasuk saat beroperasi pada frekuensi lebih tinggi sekalipun.

Matebook D14 dan Matebook D15 dilengkapi dengan pemindai sidik jari dengan durasi pengenalan kurang dari lima detik. Hal ini tentu memudahkan orang yang sangat menjaga keamanan data pribadi, namun kerap lupa terhadap kata kunci laptopnya.  

Untuk menambahkan rasa aman, Huawei kembali menghadirkan 'recessed camera' untuk kamera bawaannya yang berada satu jajaran dalam susunan keyboardnya, sehingga tingkat privasinya lebih baik dibandingkan dengan para pesaingnya.  

Dari segi pengisian daya, menariknya laptop ini sudah menggunakan sistem pengisian daya cepat dengan masukan daya sebesar 65 watt dengan perkiraan pengisian selama 15 menit dapat memberi daya pada laptop secara penuh untuk penggunaan selama dua jam.

Huawei menghadirkan fitur Control Panel yang memungkinkan pengambilan tangkapan layar dengan lebih mudah serta memungkinkan konversi foto ke dalam bentuk teks. Teks tersebut pun dapat langsung digunakan tanpa perlu pengguna mengetik ulang atau mengubah format dokumen secara manual, tentunya fitur ini sangat membantu karena saat ini hampir seluruh pekerjaan kantoran dilakukan dari laptop.

MateBook D14 dan D15 terbaru bisa didapatkan lewat pe-order hingga 22 April 2022. Adapun harga yang ditawarkan adalah Rp 10.499.000 untuk MateBook D14 dan Rp 10.999.000 untuk MateBook D15.

Untuk setiap pembelian salah satu dari dua seri laptop tersebut, pelanggan berhak mendapat bonus berupa 1 unit HUAWEI FreeLace, HUAWEI Bluetooth Mouse, Backpack, dan Microsoft 365 dengan total benefit senilai Rp 2.700.000. Tidak hanya itu, konsumen juga berkesempatan mendapatkan cashback hingga Rp 300.000.

Konsumen dapat memesan HUAWEI MateBook D14 dan HUAWEI MateBook D15 secara online di berbagai saluran penjualan online, seperti Tokopedia , Shopee, BliBli.com, JD.ID, Eraspace.com, Datascrip, serta seluruh toko resmi Huawei.

Selain itu, pelanggan juga bisa mendapatkan kedua laptop terbaru ini di Huawei High-End Experience Shop, erafone, dan Urban Republic.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait