URtrending

Ipda Erwin, Salah Satu Korban Demo Mahasiswa Brutal di Cianjur Meninggal

Citra Resmi , Senin, 26 Agustus 2019 10.50 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Ipda Erwin, Salah Satu Korban Demo Mahasiswa Brutal di Cianjur Meninggal
Image: Ucapan duka cita kepada Ipda Erwin. (Screenshot @seputarbandungcom)

Cianjur - Masih ingat dengan kasus demo brutal viral di Cianjur yang sebabkan tiga polisi terbakar? Setelah diusut, kekacauan ini disebabkan oleh lima orang mahasiswa di salah satu universitas di Cianjur.

Tiga orang polisi yang menjadi korban pun mengalami luka bakar yang cukup parah.

Dilansir dari @sekitarbandungcom, salah satu dari korban, Ipda Erwin Yudha Wildani dikabarkan meninggal dunia pada Senin (26/8.2019) kemarin.

Pada hari Senin (26/8/2019) dini hari sekitar pukul 01.38 WIB di Rumah Sakit Pusat Pertamina Jakarta telah GUGUR DALAM MELAKSANAKAN TUGAS PENGABDIAN KEPADA NEGARA DAN MASYARAKAT akibat luka bakar ketika melaksanakan tugas Polri saat pengamanan unjuk rasa di depan Kantor Pemerintah Kabupaten Cianjur Jawa Barat beberapa waktu lalu,” begitu isi caption yang ditulis.

Baca Juga: Manokwari Rusuh, Pemicunya Insiden di Surabaya

Ipda Erwin meninggal dunia setelah mendapatkan perawatan intensif di RS Pusat Pertamina, akibat luka bakar yang dideritanya.

Demo di Cianjur yang berakhir ricuh

Almarhum meninggalkan keluarga satu Istri dan dua orang anak. Ia meninggal sekitar pukul satu dini hari setelah dirawat dengan intensif akibat luka bakar.

Almarhum sendiri merupakan personel Polri Perwira yang sudah berdedikasi dan mengabdikan diri selama 25 tahun 7 bulan. Kepergiannya meninggalkan 1 orang istri dan 2 orang putra/putri.

Jenazah almarhum akan disemayamkan di Jalan Mayor Harun Kabir, Gang Pulo, Kabupaten Cianjur kemudian akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kabupaten Cianjur.

Baca Juga: Mahasiswa yang Lukai Polisi di Cianjur Akhirnya Disanksi Universitas

Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi-Nya, ya. Satu hikmah yang bisa diambil dari kasus ini, berpikir sebelum bertindak.

Jika kita nggak berpikir dengan baik, besar kemungkinan tindakan buruk kita akan berakibat buruk juga pada orang lain.(*)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait