URtech

iPhone 14 Dikabarkan Bawa Fitur Lawas Ponsel Android

Shinta Galih, Selasa, 31 Mei 2022 18.52 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
iPhone 14 Dikabarkan Bawa Fitur Lawas Ponsel Android
Image: iPhone 14 (Foto: MacRumors)

Jakarta - Update iOS 16 bakal diumumkan di perhelatan Worldwide Developer Conference (WWDC) 2022. Salah satu fitur barunya Always on Display (AoD) yang akan dihadirkan di iPhone 14.

Menurut laporan Mark Gurman dari Bloomberg menyebutkan kalau Apple bakal menghadirkan fitur bernama Power On yang memungkinkan iPhone 14 untuk menampilkan informasi ketika ponsel dalam keadaan terkunci. 

Kemampuan ini mirip dengan fitur always-on display (AOD) yang sudah lama hadir di ponsel Android.

Mark Gurman menyebut fitur (AOD) di iPhone dapat bekerja dengan cara yang sama dengan Apple Watch. Saat fitur tersebut diaktifkan, iPhone 14 Pro dan Pro Max akan menurunkan frame rate sehingga memungkinkan perangkat menghemat baterai.

Tidak diketahui apakah Apple akan menggunakan layar berjenis polikristalin oksida (LTPO) pada iPhone 14 seperti perangkat Watch 7. Sehingga bisa mengaktifkan AOD berfungsi dengan baik, tanpa menghabiskan banyak daya.

Sebelumnya sempat beredar rumor kalau Apple bakal menyodorkan fitur AOD pada iPhone 13 series. Tapi nyatanya kabar tersebut tidak terbukti, iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max hanya menghadirkan ProMotion atau refresh rate 120Hz.

Nah apakah iPhone 14 benar-benar akan membawa AOD? Kita tunggu saja pengumuman iOS 16 pada WWSC yang akan digelar 6 Juni mendatang.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait